Tema: 4. Hidup Bersih dan Sehat

Subtema: 4. Hidup Bersih dan Sehat di Tempat Umum

Tujuan Pembelajaran 

Setelah menyimak tayangan video, peserta didikdapat menuliskan kosakata tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di tempat umum, menentukan sikap yang menciptakan persatuan di tempat umum, serta dapat menentukan pola bangun ruang dengan benar.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Hari ini kita akan melihat video cerita tentang Dayu dan teman-teman yang berkunjung ke Taman Nasional Ujung Kulon. Dari cerita ini, kita akan belajar kosakata tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di tempat umum, kemudian kita juga akan belajar tentang manfaat sikap bersatu dan akibat tidak bersatu di tempat umum, dan kita akan belajar tentang pola bangun ruang

Mari kita berdoa terlebih dahulu agar kegiatan kita hari ini berjalan lancar.

Hari ini, Bapak/Ibu guru mempunyai cerita tentang Dayu dan teman-teman yang pergi mengunjungi Taman Nasional Ujung Kulon. Apakah kalian tahu ada apa saja di Taman Nasional Ujung Kulon? Mari kita lihat video ceritanya.

Sumber: https://youtu.be/I2TPFgY75r8

Setelah melihat video cerita tadi, jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar! 

1.Binatang apakah yang Dayu dan teman-teman lihat di Taman Nasional Ujung Kulon? _______________________________________ 

2.Tuliskan makna dari kata berikut! 

     a.Flora: __________________________ 

     b.Fauna: __________________________ 

     c.Cula: __________________________ 

3.Tuliskan cara melestarikan tumbuhandan hewanyang ada di sekitar kita! _______________________________________ 

4.Tuliskan 3 manfaat hidup bersatu dengan teman! _______________________________________ 

5.Tuliskan 3 akibat jika tidak hidup bersatu dengan teman! ________________________________________

Anak-anak, pada video tadi kita juga sudah melihat tentang menentukan pola bangun ruang. Supaya lebih memahami materi tentang pola bangun ruang ini, kerjakan latihan soal berikut. 

Lengkapi bentuk bangun-bangun ruang berdasarkan pola berikut!

   

Buatlah gambar bangun ruang dengan rapi menggunakan penggaris. Mintalah bantuan orang tua untuk membimbing. Ucapkan tolong ketika meminta bantuan dan ucapkan terima kasih setelah menerima bantuan.

Mari kita akhiri pembelajran hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa!

 

Untuk kegitan belajar lengkap kelas 1-6 silakan klik link berikut ini:

BDR KELAS 1: https://bit.ly/bdrkelas1

BDR KELAS 2: https://bit.ly/bdrkelasdua

BDR KELAS 3: https://bit.ly/bdrkelas3

BDR KELAS 4: https://bit.ly/bdrkelas4

BDR KELAS 5: https://bit.ly/bdrkelaslima

BDR KELAS 6: https://bit.ly/bdrkelas6

Sumber:

RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta ---------------------------------------------------------------------------------

 

  

 BDR KELAS 2 KAMIS, 26 NOVEMBER 2020

Tema: 4. Hidup Bersih dan Sehat

Subtema: 4. Hidup Bersih dan Sehat di Tempat Umum

Tujuan Pembelajaran

Setelah menyimak tayangan video, peserta didikdapat menuliskan kosakata tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di tempat umum, menjelaskan sikap yang menciptakan persatuan di tempat umum, serta dapat memahami gerak kekuatan melalui permainan menggendong dengan benar.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Hari ini kita akan melihat video cerita tentang kebersihan dan keindahan jalan raya yang harus dijaga. Dari cerita ini, kita akan belajar kosakata tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di tempat umum, kemudian kita juga akan belajar tentang sikap yang harus dimiliki agar tercipta persatuan di tempat umum, dan kita akan belajar tentang gerak kekuatan dengan permainan menggendong teman.

Anak-anak, kemarin kita sudah belajar tentang ciri pasar yang kotor. Pada kegiatan kali ini, kita akan belajar tentangperlunya menjaga kebersihan taman kota. Mari kita lihat video ceritanya. 

 

Setelah melihat video cerita tadi, jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar! 

1.Apa saja keuntungan dengan melakukan kerja baktiyang dijelaskan olehIbu Dayu? ______________________________________ 

2.Tuliskan arti dari daur ulang! ______________________________________ 

3.Tuliskan manfaat taman kota bagi warga di lingkungan sekitar! ______________________________________ 

4.Tuliskan contoh kegiatan mau hidup bersama dengan warga sekitar! ______________________________________ 

5.Tuliskan sikap yang harus dimiliki, agar terwujud kebersamaan dengan warga sekitar! _______________________________________ 

Anak-anak, sebelumnya kita sudah belajar tentang gerak kekuatan dengan permainan menggendong teman. Ada permainan lain yang bisa dilakukan untuk melatih gerak kekuatan, yaitu dengan permainan gerobak dorong. Permainan ini sangat seru. Mari kita lihat cara bermainnya dengan melihat video berikut. 

Sumber: https://youtu.be/AFNWmY6ZX80

Setelah melihat video permainan tadi. Lakukan permainan gerobak dorong dengan anggota keluarga di rumah ya. Ajak satu anggota keluarga di rumah untuk bermain bersama kalian ya.

Lakukan permainan gerobak dorong dengan hati-hati dan lakukan di dalam rumah atau di halaman saja ya anak-anak. Rekam keseruan kalian melakukan permainan gerobak dorong bersama anggota keluarga di rumah ya, kemudian kirim hasilnya kepada Bapak/Ibu guru.  

Jangan lupa untuk mengucapkan terimakasih kepada anggota keluarga yang telah membantu belajar kalian hari ini.

 

Untuk kegitan belajar lengkap kelas 1-6 silakan klik link berikut ini:

BDR KELAS 1: https://bit.ly/bdrkelas1

BDR KELAS 2: https://bit.ly/bdrkelasdua

BDR KELAS 3: https://bit.ly/bdrkelas3

BDR KELAS 4: https://bit.ly/bdrkelas4

BDR KELAS 5: https://bit.ly/bdrkelaslima

BDR KELAS 6: https://bit.ly/bdrkelas6

Sumber:

RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta ---------------------------------------------------------------------------------

 

BDR RABU, 25 NOVEMBER 2020

Tema: 4. Hidup Bersih dan Sehat

Subtema: 4. Hidup Bersih dan Sehat di Tempat Umum

Tujuan Pembelajaran

Setelah menyimak tayangan video, peserta didik dapat membuat hiasan berupa bunga dari kertas origami, menuliskan kosakata tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di tempat umum, serta dapat menentukan pola bangun ruang dengan benar.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Tanggal 25 November diperingati sebagai Hari Guru Nasional. Untuk memperingatinya, hari ini kita akan belajar membuat hiasan bunga yang dibuat dari kertas origami. Kemudian kita juga akan belajar dengan melihat video cerita tentang pasar yang kotor menjadi sarang penyakit.

Dari video ini kita belajar kosakata lingkungan tidak sehat di tempat umum, khususnya di pasar dan pola pada bangun ruang.

Anak-anak, tanggal 25 November diperingati sebagai Hari Guru Nasional. Guru merupakan orang tua di sekolah. Walaupun sekarang kita belum bisa bertemu langsung, namun kita tetap bisa memperingati Hari Guru Nasional ini dari rumah. Mari kita buat bunga untuk memperingati Hari Guru Nasional. Siapkan beberapa alat dan bahan berikut:

a.Sedotan plastik

b.Kertas origami atau kertas karton

c.Gunting

Selanjutnya, klik link video di bawah ini untuk melihat langkah-langkah membuatnya.

Sumber: https://youtu.be/yastUdctNZs

Setelah membuat beberapa bunga dari sedotan plastik. Buatlah video ucapan Selamat Hari Guru untuk guru dan orang tua kalian. Berikan bunga itu kepada orang tua kalian di rumah, karena orang tua adalah guru yang mengajarkan kalian selama belajar di rumah.

SELAMAT HARI GURU NASIONAL

Setelah selesai membuat bunga dari sedotan plastik, bereskan kembali peralatan yang telah digunakan ya, karena kita akan melanjutkan kembali ke kegiatan selanjutnya.

Anak-anak pada kegiatan ini, kita akan melihat video cerita tentang Dayu yang pergi ke pasar bersama Ibu. Mari kita lihat ceritanya.


Sumber: https://youtu.be/7sDd-k2CDJQ

Setelah melihat video cerita tadi, jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!

1.Mengapa terjadi penumpukan sampah dan barang bekas di pasar? _____________________

2.Tuliskan makna dari kata berikut!

a.Tercemar : ____________________________

b.Gatal : _______________________________

c.Sakit : _______________________________

3.Apa yang menyebabkan WC umum yang ada di pasar yang Dayu kunjungi kotor?


Buatlah bangun ruang dengan rapi menggunakan penggaris. Mintalah bantuan orang tua jika kesulitan membuatnya, ucapkan tolong jika meminta bantuan dan ucapkan terimakasih setelah menerima bantuan.

Jangan lupa juga untuk berdoa setelah selesai belajar.

 

Untuk kegitan belajar lengkap kelas 1-6 silakan klik link berikut ini:

BDR KELAS 1: https://bit.ly/bdrkelas1

BDR KELAS 2: https://bit.ly/bdrkelasdua

BDR KELAS 3: https://bit.ly/bdrkelas3

BDR KELAS 4: https://bit.ly/bdrkelas4

BDR KELAS 5: https://bit.ly/bdrkelaslima

BDR KELAS 6: https://bit.ly/bdrkelas6

Sumber:

RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

BDR KELAS 2 SELASA, 24 NOVEMBER 2020

 Tema: 4. Hidup Bersih dan Sehat

Subtema: 4. Hidup Bersih dan Sehat di Tempat Umum

Pembelajaran: 2

Tujuan Pembelajaran

Setelah menyimak tayangan video, peserta didikdapat menuliskan kosakata tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di tempat umum, menentukan sikap yang menciptakan persatuan di tempat umum, serta dapat memahami gerak kekuatan melalui permainan menggendong dengan benar.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Hari ini kita akan melihat video cerita tentang kebersihan dan keindahan jalan raya yang harus dijaga. Dari cerita ini, kita akan belajar kosakata tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di tempat umum, kemudian kita juga akan belajar tentang sikap yang harus dimiliki agar tercipta persatuan di tempat umum, dan kita akan belajar tentang gerak kekuatan dengan permainan menggendong teman.

Mari kita membaca doa terlebih dahulu agar diberikan kelancaran dan ilmu yang didapatkan bermanfaat.

Anak-anak kemarin kita sudah belajar tentang pentingnya menjaga hutan. Bukan hanya hutan yang perlu dijaga kebersihannya, jalan raya juga harus dijaga kebersihan dan keindahannya. Mari kita lihat video ceritanya.

 

Setelah melihat video cerita tadi, jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!

1.Apakah yang sebaiknya disediakan dipinggir jalan raya? ___________________________________

2.Apakah fungsi dari saluran air pada jalan raya? ________________________________________

3.Apakah yang dapat digunakan untuk menghiasi jalan raya? _______________________________________

4.Selain untuk keindahan, fungsi tanaman di jalan raya adalah? ____________________________

5.Perhatikan gambar berikut!

 

Buatlah cerita berdasarkan gambar tersebut dengan menggunakan kosakata tentang lingkungan sehat yang telah kalian pelajari!

Anak-anak, pada video tadi kita juga sudah melihat tentang Dayu dan teman-teman yang bermain permainan menggendong teman dengan rukun dan menyenangkan.

Untuk mengetahui pemahaman anak-anak terhadap video cerita tadi, jawablah pertanyaan dibawah ini dengan benar!

1.Apakah yang harus dilakukan ketika mendengar aba-aba peluit ke-1? ______________________

2.Apakah yang harus dilakukan ketika mendengan aba-aba peluit kedua? ____________________

3.Pasangan yang dinyatakan memenangkan permainan menggendong adalah? _______________________________________

4.Tuliskan contoh olahraga yang menunjukkan sikap kerja sama! ________________________

5.Tuliskan sikap yang harus dimiliki untuk mewujudkan kerjasama dalam berolahraga! ________________________________________

Jika sudah selesai belajar, bereskan kembali alat dan tempat belajarnya yaa. Ingat, kita harus selalu menjaga kebersihan lingkungan. Lingkungan yang bersih, aman digunakan untuk belajar. Jangan lupa juga untuk berdoa setelah selesai belajar.

 

Untuk kegitan belajar lengkap kelas 1-6 silakan klik link berikut ini:

BDR KELAS 1: https://bit.ly/bdrkelas1

BDR KELAS 2: https://bit.ly/bdrkelasdua

BDR KELAS 3: https://bit.ly/bdrkelas3

BDR KELAS 4: https://bit.ly/bdrkelas4

BDR KELAS 5: https://bit.ly/bdrkelaslima

BDR KELAS 6: https://bit.ly/bdrkelas6

Sumber:

RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 

 BDR KELAS 2 SENIN, 23 NOVEMBER 2020

Tema: 4. Hidup Bersih dan Sehat

Subtema: 4. Hidup Bersih dan Sehat di Tempat Umum

Pembelajaran: 1

Tujuan Pembelajaran

Setelah menyimak tayangan video, peserta didikdapat menuliskan kosakata tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di tempat umum, membuat hiasan dengan menggunakan bahan alam, serta dapat menentukan mengklasifikasi bangun ruang berdasarkan cirinya dengan benar.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini?

Hari ini kita akan belajar dengan melihat cerita tentang hutan merupakan paru-paru dunia. Dari cerita ini kita akan belajar kosa kata tentang lingkungan sehat dan lingkungan tidak sehat di tempat umum. Kemudian kita juga akan belajar tentang pengolahan bahan alam untuk hiasan. Setelah itu kita juga akan belajar mengklasifikasi bangun datar berdasarkan ciri yang dimilikinya.

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini.

Anak-anak, hari ini Bapk/Ibu guru mempunyai video cerita tentang Dayu dan teman-teman yang pergi berkunjung ke Kebun Raya Bogor. Apa saja ya yang Dayu dan teman-teman lakukan selama di Kebun Raya Bogor? Mari kita lihat ceritanya.


Sumber: https://youtu.be/pw0vnhQ1iN8

Setelah melihat video cerita tadi, jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar!

1.Apa isi percakapan antara petugas kebun, Dayu dan teman-teman? ______________________

2.Mengapa KebunRaya Bogor harus dibersihkan? ______________________________________

3.Buatlah kalimat dengan menggunakana kata hutan lindung! ______________________________________

4.Mengapa hutan tidak boleh di rusak? _______________________________________

5.Tuliskan manfaat hutan bagi kehidupan manusia! _______________________________________

6.Buatlah gambar dengan memanfaatkan daun kering sebagai hiasannya. Buat gambar sesuai dengan kreatifitas dan imajinasi kalian. Tambahkan hiasan menggunakan daun atau ranting kering sebagai hiasannya supaya lebih menarik.

Pada video tadi, kita sudah melihat tentang menentukan bangun ruang berdasarkan cirinya dengan benar. Jodohkan bangun ruang yang sesuai dengan bangun rusuk, sisi, dan titik sudut berikut!


Buatlah bangun ruang dengan menggunakan penggaris, mintalah bimbingan orang tua ya.

Jangan lupa ucapkan tolong saaat meminta bantuan, kemudian ucapkan terimakasih setelah menerima bantuan. Mari kita akhiri kegiatan belajar hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

Sumber:

RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

0 Komentar