Tema: 5. Ekosistem

Subtema: 1. Komponen Ekosistem

Pembelajaran: 6

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat membuat contoh pantun anak dan menggali isi pantun anak dan menggali isi pantun serta menemukan jaring-jaring bangun ruang sederhana.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, selalu lakukan tiga M ya, bila ingin berkegiatan. Yaitu, mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak. Cuci tangan dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini!

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada Ayah/bunda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maafa pabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat. Tidak terasa sudah hari Jumat saja. Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah mempelajari tentang perlunya menjaga hewan untuk keseimbangan ekosistem. Akan tetapi tidak semua hewan harus kita jaga keberadaannya, misalnya nyamuk. Gigitan nyamuk aides aigepty pada manusia bisa mengakibatkan penyakit deman berdarah (DB).

Untuk mencegah DB, kita bisa melakukan kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN). Yuk, seminggu sekali kita lakukan kegiatan PSN di rumah dan sekitarnya. Agar lebih cepat, Ananda lakukan bersama anggota keluarga ya! Setelah rumah dan sekitar bersih, rasanya kita makin bersemangat untuk belajar. Kali ini kita masih belajar tentang pantun, hanya saja agak berbeda dari biasanya.

Ananda diminta melakukan balas pantun dengan anggota keluarga yang ada di rumah, selain untuk mengasah keterampilan dalam berpantun, juga bisa menambah kedekatan antar anggota keluarga.

Lakukan kegiatan berbalas pantun dan abadikan dalam bentuk video. Jika sudah selesai, Ananda kirim video tugas ke WAG Kelas!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Pada pembelajaran sebelumnya, Ananda mempelajari jaring-jaring bangun kubus. Kali ini kita akan belajar tentang jaring-jaring balok. Jika jaring-jaring balok kita satukan, maka akan membentuk bangun ruang balok. Cara membuatnya sama dengan cara menyatukan jaring-jaring kubus hanya berbeda bentuknya saja. Perhatikan jaring-jaring berikut ini!

 

Tugas Ananda adalah:

1.Gambarlah jaring-jaring tersebut di atas, dan gunting!

2.Satukan jaring-jaring hingga membentuk bangun ruang!

3.Tempelkan jaring-jaring yang merupakan jaring-jaring balok pada buku tulismu! Jika sudah selesai, kirim foto jawaban ke WAG kelas! Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri. Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa pekan depan!

 

 

 

 

 

 

 

Sumber:

RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

KAMIS, 19 NOVEMBER 2020

Tema: 5. Ekosistem

Subtema: 1. Komponen Ekosistem

Pembelajaran: 5

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menggali isi pantun dan menjelaskan daur hidup hewan.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, selalu lakukan tiga M ya, bila ingin berkegiatan. Yaitu, mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak. Cuci tangan dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini!

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada Ayah/bunda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat.

Setelah hujan terlihatlah Pelangi

Pelangi indah menawan di hati

Hewan langka seharusnya dilindungi

Bukan malah diburu dan dikuliti

Dari pantun tersebut di atas, mengisyaratkan pesan bahwa kita harus melindungi hewan, terutama hewan yang sudah jarang kita jumpai. Misalnya Komodo, harimau, dan hewan lain. Selain itu juga kita dilarang memburu hewan dan atau mengkulitinya hanya untuk kesenangan diri.

Pada dasarnya keberadaan hewan-hewan tersebut sangat dibutuhkan untuk menjaga keseimbangan ekosistem. Karena tidak ada makhluk ciptaan Tuhan yang tidak berguna. Oleh karena itu mari kita jaga bersama ciptaan Tuhan sebagai bentuk rasa syukur kita.

Tugas Ananda kali ini adalah,

1.Tuliskan pantun yang terdapat pada lampiran dengan huruf tegak bersambung!

2.Jelakan isi dari masing-masing pantun tersebut!

Tulis jawaban Ananda pada buku tugasmu. Minta bantuan Ayah, Bunda, atau orang yang ada di rumah. Jika sudah selesai, kirimkan foto ke WAG kelas.

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya. Agar keseimbangan ekosistem terjaga, kita perlu menjaga keberadaan komponen-komponennya, hewan adalah salah satu komponen ekosistem yang memerlukan lingkungan yang baik untuk berkembangbiak. Perubahan ekosistem dapat mempengaruhi perkembangbiakan. Setiap hewan mengalami tahapan perkembangan tersendiri dan khas. Tahapan pertumbuhan dan perkembangan suatu hewan disebut daur hidup. Untuk mempelajari daur hidup hewan, mari kita simak tautan berikut ini!

 

Untuk menguji pemahaman Ananda, jawablah soal-soal berikut ini!

1.Apa pengertian daur hidup hewan?

2.Sebutkan 2 hewan yang mengalami perubahan bentuk dalam daur hidupnya!

3.Berilah contoh hewan yang mengalami metamorfosis sempurna dan jelaskan daur hidupnya!

4.Berilah contoh hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna dan jelaskan daur hidupnya!

Tuliskan jawabanmu pada buku tugasmu! Jika sudah selesai, kirim foto jawaban ke WAG kelas! Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri. Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

Sumber:

RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

Buku Siswa Kelas VI Tematik Terpadu Kurikulum 2013. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

---------------------------------------------------------------------------------

 

 

RABU, 18 NOVEMBER 2020

Tema: 5. Ekosistem

Subtema: 1. Komponen Ekosistem

Pembelajaran: 4

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menggambar peta Indonesiadan menyebutkan cara menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, selalu lakukan tiga M ya, bila ingin berkegiatan. Yaitu, mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak. Cuci tangan dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini! Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada Ayah/bunda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat. Apakah Ananda tahu, jika dalam sebuah ekosistem melibatkan banyak makhluk hidup. Baik manusia, hewan maupun tumbuhan. Adapun macam dari hewan dan tumbuhan yang ada dalam suatu ekosistempun bermacam-macam.

Selain sebagai komponen ekosistem, ternyata hewan juga dijadikan ciri khas di setiap provinsi yang ada di Indonesia. Contohnya, Elang Bondol di Jakarta, BadakJawa di Banten, Jalak Bali di Bali, Macan tutul jawa di Jawa Barat, dan, Kepodang Emas di Jawa Tengah. Itu hanya beberapa dari 34 provinsi yang ada di Indonesia.

Untuk lebih jelasnya, mari kita simak bersama tentang hewan khas di 34 provinsi di Indonesia pada tautan berikut ini!

 

Setelah kita simak video tersebut, kita jadi tahu bahwa Indonesia kaya akan flora dan fauna, di mana setiap provinsi memiliki flora dan fauna yang berbeda-beda.

Tugas Ananda kali ini adalah:

1.Gambarkan peta Indonesia!

2.Berilah gambar/keterangan flora dan fauna ciri khas setiap provinsi!

Jika sudah selesai, kirimkan foto ke WAG kelas.

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Selain memiliki banyak jenis flora dan fauna, Indonesia juga memiliki banyak pulau yang tersebar, baik pulau besar maupun pulau kecil. Setiap pulau dihuni oleh orang yang berbeda dengan pulau yang lain, tentunya itu menciptakan keanekaragaman bagi bangsa Indonesia. Keanekaragaman tersebut tidak menjadi kendala bagi kita untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa. Karena hanya dengan persatuan dan kesatuan kita bisa mencapai kemerdekaan, mempertahankan kemerdekaan, dan mengisi kemerdekaan.

Para pahlawan terdahulu, mampu mencapai kemerdekaan dengan banyak pengorbanan. Dan hanya dengan persatuan dan kesatuan bangsa, kita dapat mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Masih ingatkah Ananda pada Peristiwa Sumpah Pemuda pada tahun 1928? Salah satu pesan penting dari peristiwa tersebut adalah pentingnya persatuan dan kesatuan dalam membentuk negara yang merdeka dan beraulat.

Walaupun kini negara kita telah menjadi negara merdeka dan berdaulat, tetapi usaha untuk mempertahankan kesatuan bangsa merupakan usaha yang harus terus menerus dilakukan. 

Tugas Ananda adalah:

1.Sebutkan 3 contoh sikap menjaga persatuan dan kesatuan dalam keluarga!

2.Sebutkan 3 contoh sikap menjaga persatuan dan kesatuan dalam masyarakat!

3.Sebutkan 3 contoh sikap menjaga persatuan dan kesatuan dalam berbangsa dan bernegara!

Tuliskan jawabanmu pada buku tugasmu! Jika sudah selesai, kirim foto jawaban ke WAG kelas! Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri.

Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

SELASA, 17 NOVEMBER 2020

Tema: 5. Ekosistem

Subtema: 1. Komponen Ekosistem

Pembelajaran: 3

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat membuat contoh pantun tentang ekosistem dan menggali isi pantun serta menemukan jaring-jaring kubus.

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat.

Ananda, apakah ada yang memiliki hewan peliharaan atau tumbuhan di rumah? Jika memiliki hewan peliharaan dan tumbuhan, kalian harus merawatnya. Seperti misalnya memberi makan hewan dan meyiram tumbuhan. Mengapa hewan dan tumbuhan perlu kita rawat? Ini semata-mata kita lakukan untuk menjaga keseimbangan ekosistem. Ini sesuai dengan pesan pantun berikut.

Banyak burung terbang ke angkasa

Banyak gunung yang didaki

Ayo jaga lingkungan sekitar kita

Agar flora fauna tetap lestari

Masih ingatkah Ananda ciri-ciri pantun? Ciri-ciri pantun adalah sebagai berikut:

1.Terdiri dari 4 baris dalam 1 bait,

2.Bersajak a-b-a-b,

3.Tiap baris terdiri dari 8 –12 suku kata,

4.Sampiran pada baris 1 dan 2, Isi pada baris 3 dan 4.

Berdasarkan pantun di atas, ada pesan yang harus kita lakukan yaitu yang tercantum pada baris 3 dan baris 4 yang merupakan isi pantun. Di sana ada perintah agar kita menjaga lingkungan sekitar, dengan tujuan melestarikan flora dan fauna.

Tugas Ananda kali ini adalah,

1.Tuliskan 3 contoh pantun tentang ekosistem!

2.Jelaskan isi atau amanat pantun dalam bentuk video! 

Jika sudah selesai, kirimkan foto jawaban no 1 dan video jawaban no 2 ke WAG kelas.

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Pada pembelajaran minggu lalu, Ananda sudah memperagakan kegiatan membuka kardus, ada yang berbentuk kubus ada pula yang berbentuk balok. Ketika kardus di buka, maka akan membentuk jaring-jaring bangun.

Jaring-jaring bangun adalah model atau pola dari sebuah bangun ruang yang berbentuk bangun datar. Adapun jika jaring-jaring bangun ruang disatukan, akan membentuk bangun ruang.

Kali ini kita akan belajar tentang jaring-jaring kubus. Jika jaring-jaring kubus kita satukan, maka akan membentuk bangun ruang kubus. Bagaimana cara membuat bangun ruang dari jaring-jaring? Yuk kita simak caranya pada tautan berikut ini!

 

Ternyata membuat bangun ruang dari sebuah jaring-jaring tidaklah sulit.

Tugas Ananda adalah:

1.Buatlah jaring-jaring seperti yang ada dalam lampiran!

2.Satukan jaring-jaring hingga membentuk bangun ruang!

3.Tempelkan jaring-jaring kubus pada buku tulismu! 

Jika sudah selesai, kirim foto jawaban ke WAG kelas! Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri. Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

SENIN, 16 NOVEMBER 2020

Tema: 5. Ekosistem

Subtema: 1. Komponen Ekosistem

Pembelajaran: 2

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menyanyikan lagu bertangga nada mayor dan menggolongkan hewan berdasarkan makanannya.

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat. Bagaimana liburan akhir pekannya? Semoga Ananda dan keluarga bisa menikmati liburannya.

Belakangan ini banyak orang menikmati liburan dengan bersepeda santai bersama. Bagi yang sudah pernah pasti akan mengulanginya lagi, karena dengan bersepeda bersama kita bisa menikmati keindahan alam di sepanjang jalan dan kita bisa bersenda gurau bersama. Apalagi jika melewati daerah persawahan pastinya banyak hewan dan tumbuhan yang dapat dilihat.

Hewan, tumbuhan dan lingkungan saling berinteraksi satu sama lain. Interaksi antara makhluk hidup dan benda-benda tak hidup pada sebuah lingkungan disebut ekosistem. Pada kesempatan kali ini kita akan mempelajari tentang ekosistem. Untuk menambah semangat belajar, kita dengarkan lagu tentang ekosistem pada tautan berikut ini!

 

Bagaimana perasaan Ananda setelah melihat video tersebut? Pastinya bersemangat ya. Lagu pada video tersebut bertangga nada apa? Ya, betul. Lagu tersebut bertangga nada mayor. Salah satu ciri lagu bertangga nada mayor adalah bersemangat.

Tugas Ananda kali ini adalah, menyanyikan lagu dengan lirik sama seperti yang pada video dengan aransemen musik lagu “Naik Delman”.

Ajaklah anggota keluargamu yang ada di rumah untuk bernyanyi bersama, boleh diiringi dengan musik atau menggunakan alat musik yang ada di rumah! Jika sudah selesai, kirimkan video bernyanyi ke WAG kelas.

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Ananda tahu tidak pembagian ekosistem? Ya betul, ekosistem ada dua jenis, ekosistem alami dan ekosistem buatan. Ekosistem alami terdiri atas ekosistem air dan ekosistem darat. Ekosistem air terdiri atas ekosistem air tawar dan ekosistem air asin. Ekosistem darat terdiri atas ekosistem hutan, padang rumput, padang pasir, tundra, dan taiga.

Ekosistem buatan merupakan ekosistem yang diciptakan manusia untuk memenuhi kebutuhan manusia. Sawah dan bendungan merupakan contoh ekosistem buatan. Dalam ekosistem terdapat makhluk hidup dan tak hidup. Makhluk hidup terdiri atas manusia, hewan dan tumbuhan. Hewan sebagai salah satu komponen ekosistem memiliki keunikan yang dapat menyeimbangkan ekosistem tempat ia berada.

Berdasarkan jenis makanannya, hewan dibagi menjadi 3 kelompok yaitu: hewan pemakan tumbuhan, hewan pemakan hewan lain, dan hewan pemakan tumbuhan sekaligus pemakan hewan lain. Agar lebih jelas tentang penggolongan hewan-hewan tersebut, Yuk, kita pelajari pada tautan berikut ini!

 

Pastinya sekarang Ananda sudah paham tentang penggolongan hewan berdasar makanannya.

Tugas Ananda yaitu menjawab soal berikut ini:

1.Apa yang dimaksud dengan hewan herbivora? Sebutkan 3 contohnya!

2.Apa yang dimaksud dengan hewan karnivora? Sebutkan 3 contohnya!

3.Apa yang dimaksud dengan hewan omnivora? Sebutkan 3 contohnya!

Tuliskan jawabanmu pada buku tulis. Jika sudah selesai, kirim foto jawaban ke WAG kelas!

Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri. Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

JUMAT, 13 NOVEMBER 2020

 Tema: 5. Ekosistem

Subtema: 1. Komponen Ekosistem

Pembelajaran: 1

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat membuat contoh pantun anak dan menggali isi pantun serta menemukan jaring-jaring bangun ruang sederhana.

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat.

Tidak terasa sudah hari Jumat saja. Semoga Ananda dan keluarga tidak lupa untuk melakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di rumah dan sekitar. PSN perlu kita lakukan sebagai bentuk usaha pencegahan penyakit Demam Berdarah (DB) terutama pada musim penghujan seperti sekarang ini.

Semoga hari ini Ayah, Bunda, Kakak, dan Adik berada di rumah agar bisa bergotong royong melakukan PSN.  Semua anggota keluarga beserta lingkungan yang ada di rumah bisa kita sebut dengan ekosistem rumah. Ekosistem adalah suatu sistem ekologi yang terbentuk oleh hubungan timbal balik tak terpisahkan antara makhluk hidupdengan lingkungannya. Semoga kegiatan PSN Ananda sudah selesai, karena dilakukan dengan cara bergotong royong.

Ambil segulung tali bambu

Sudah diambil mari diikat

Jika saling bantu membantu

Taka ada pekerjaan berat

Apakah Ananda tahu, yang tercetak di atas? Ya betul, itu adalah pantun. Untuk mengetahui lebih banyak tentang pantun, simak video pada tautan berikut ini!

 
Sumber: https://youtu.be/OPeSpq3SEsE

Bagaimana videonya? Semoga dengan menyimak video tersebut, menambah wawasan kita tentang pantun.

Tugas ananda hari ini:

1.Apa pengertian pantun?

2.Sebutkan ciri-ciri pantun!

3.Sebutkan jenis-jenis pantun!

4.Buatlah 1 contoh pantun!

5.Jelaskan isi pantun yang telah kamu buat!

Tuliskan jawaban Aananda pada buku tugas, jika mengalami kesulitan mintalah bantuan Ayah, Bunda, atau orang yang ada di rumah.

Jika sudah selesai, Ananda kirim foto tugas ke WAG Kelas!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Rusa lari ke padang datar

Harimau datang tuk mengejar

Jika ingin tambah pintar

Tentu kita harus belajar

Menurut Ananda, apa isi dari pantun di atas? Ya betul, pantun tersebut di atas berisi ajakan untuk belajar agar tambah pintar. Mari kita lanjutkan belajar!

Apakah ada kardus bekas di rumahmu? Jika ada, ambillah dan kemudian buka kardus tersebut sehingga semua sisinya terbuka dan membentuk bidang datar. Kardus yang sisinya terbuka dalam matematika kita sebut dengan jaring-jaring. Jika kardus berbentuk kubus, maka setelah dibuka akan membentuk jaring-jaring kubus, jika kardus berbentuk balok, maka setelah dibuka akan membentuk jaring-jaring balok.

Untuk mempelajari lebih lanjut tentang jaring-jaring kubus dan balok, mari kita simak tautan berikut ini!

 
Sumber:  https://youtu.be/ytYQFy213gg

Setelah menyimak video tersebut, tugas Ananda adalah:

1.Videokan kegiatan membuka kardus!

2.Gambarlah jaring-jaring dari kardus yang Ananda buka!

3.Termasuk jaring-jaring apakah yang Ananda gambar?

Jika sudah selesai, kirim video dan foto jawaban ke WAG kelas! Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri.

Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa pekan depan!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

KAMIS, 12 NOVEMBER 2020

 

Tema: 4. Sehat Itu Penting

Subtema: 3. Cara Memelihara Kesehatan Organ

Peredaran Darah Manusia

Pembelajaran: 6

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat memaparkan iklan media cetak dan membuat karya sederhana tentang organ peredaran darah manusia.

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat.

Apakah Ananda sudah sarapan pagi ini? Jika belum sebaiknya segera sarapan. Jika sudah sarapan, kalian bisa melanjutkan kegiatan dengan berolahraga ringan atau hanya sekedar berjemur di depan rumah. Makan dan berolahraga adalah cara untuk menjaga Kesehatan, termasuk Kesehatan organ peredaran darah.

Ananda tahu, perkembangan teknologi sangat pesat. Hal ini membuat semua bidang kehidupan ikut berkembang. Salah satu bidang yang berkembang dengan pesat adalah barang elektronik. Ini dimanfaatkan oleh pasar sebagai sarana untuk mengiklankan produknya. Pastinya lebih menarik jika kita melihat iklan di media elektronik dibanding media yang lain. Akan tetapi keberadaan iklan di media cetak juga sangat membantu dalam mempengaruhi pembaca/konsumen.

Apa itu iklan media cetak? Apa saja kelebihannya? Bagaimana membuatnya? Untuk memahami lebih dalm tentang iklan media cetak, yuk, kita simak tautan berikut ini!

 

Bagaimana videonya? Semoga dengan menyimak video tersebut, menambah wawasan kita tentang iklan media cetak.

Tugas ananda hari ini:

1.Carilah sebuah iklan dari media cetak, tempel di buku tugasmu!

2.Presentasikan iklan tersebut dalam bentuk video!

Minta bantuan Ayah, Bunda, atau orang yang ada di rumah.

Jika sudah selesai, Ananda kirim foto jawaban no 1 dan video jawaban no 2 ke WAG Kelas!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya. Menurut Ananda, apa yang paling menarik dari iklan media cetak?

Ya betul, gambar adalah unsur yang paling menarik perhatian. Karena gambar yang pertama kali dilihat oleh orang. Jika orang suka dengan gambarnya maka mereka akan membaca iklan tersebut lebih lanjut. Sehingga maksud iklan tersampaikan.

Demikian juga dalam membuat media belajar yang berupa gambar harus menarik perhatian agar kita lebih tertarik untuk rajin belajar. Agar kita selalu ingat dengan materi organ peredaran darah, mari kita simak tautan berikut ini!

 

Setelah menyimak video tersebut, tugas Ananda adalah:

1.Gambarlah sistem peredaran darah manusia di buku gambar, buat serapi dan semenarik mungkin!

2.Tempelkan gambar tersebut di dinding kamar, agar kalian bisa sering melihatnya!

Jika sudah selesai, fotokan gambar tersebut dan kirim ke WAG Kelas.Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri.

Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

RABU, 11 NOVEMBER 2020

Tema: 4. Sehat Itu Penting

Subtema: 3. Cara Memelihara Kesehatan

Organ Peredaran Darah Manusia

Pembelajaran: 5

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat mengidentifikasi kewajiban berbagai pihak dalam usaha menjagakesehatan organ peredaran darah manusiadan mampu menyebutkan interaksi sosial manusia pada masa pandemi.

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat. Apakah Ananda sudah sarapan pagi ini? Jika belum sebaiknya segera sarapan. Jangan lupa sarapannya menggunakan menu yang bergizi ya! Karena mengkonsumsi makanan dengan menu bergizi dapat menjaga kesehatan organ peredaran darah kita.

Selain bergizi, menjaga pola makan juga berpengaruh pada Kesehatan organ peredaran darah kita. Oleh karena itu, kita harus menerapkan pola makan yang teratur.

Dalam usaha menyediakan makanan bergizi, banyak pihak yang terkait, baik secara langsung maupun tidak langsung. Semua pihak tersebut harus melaksanakan kewajiban masing-masing dengan penuh tanggung jawab. Sebagai contoh, pedagang sayur di pasar. Pedagang sayur berkewajiban untuk menyediakan sayuran yang segar dan menyehatkan. Contoh lain, Ayah kita. Ayah kita berkewajiban mencari nafkah guna membeli bahan makanan yang bergizi. Masih banyak contoh pihak lain yang bertanggung jawab atas ketersediaan makanan bergizi.

Tugas ananda hari ini:

1.Sebutkan pihak-pihak yang bertanggung jawab atas ketersediaan makanan bergizi dan jelaskan kewajiban pihak tersebut!

2.Apa yang akan terjadi jika ada pihak yang tiadak melaksanakan kewajibannya dengan baik?

Tuliskan jawaban pada buku tugasmu, jika sudah selesai, kirim dalam bentuk fotoke WAG kelas!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Dalam melaksanakan tanggung jawab atas ketersediaan makanan bergizi, antar pihak harus melakukan interaksi. Karena kodrat manusia adalah sebagai makhluk sosial, maka akan selalu membutuhkan orang lain dalam kehidupannya.

Kita ketahui bersama, saat ini dunia masih terancam oleh virus corona. Virus ini sangat membatasi interaksi manusia. Salah satu kegiatan yang dibatasi yaitu kegiatan belajar mengajar di sekolah. Kegiatan tersebut digantikan dengan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Masih banyak interaksi lain yang terbatasi, akan tetapi masih mungkin dilakukan dengan cara melaksanakan protokol Kesehatan dalam setiap kegiatan, misal memakai masker saat keluar rumah. Bahkan ada himbauan untuk tetap di rumah jika tidak ada keperluan yang mendesak.

Tugas Ananda:

1.Sebutkan cara-cara berinteraksi manusia pada masa pandemi!

2.Apa yang akan kamu lakukan jika melihat orang tidak melaksanakan protokol Kesehatan?

Tuliskan jawaban pada buku tugasmu, jika sudah selesai, kirim dalam bentuk foto ke WAG kelas! Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri. Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih, sampai jumpa besok!

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

SELASA, 10 NOVEMBER  2020

Tema: 4. Sehat Itu Penting

Subtema: 3. Cara Memelihara Kesehatan

Organ Peredaran Darah Manusia

Pembelajaran:4

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menyanyikan lagu “Gugur Bunga” dengan hikmat dan menyebutkan cara menjaga kesehatan organ peredaran darah hewan.

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat.

Hari ini adalah hari Selasa, tanggal 10 November. Apakah Ananda tahu, setiap tanggal 10 November negara kita memperingati hari besar nasional? Ya betul, setiap tanggal 10 November kita memperingati Hari Pahlawan.

Peringatan Hari Pahlawan dilakukan untuk mengenang pertempuran Surabaya yang terjadi pada tahun 1945. Melalui jasa pahlawan, kemerdekaan Indonesia dapat tercapai. Sudah selayaknya jika kita ikut serta memperingati Hari Pahlawan.

Banyak cara untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah mengorbankan hidupnya untuk merebut kemerdekaan Indonesia. Salah satu caranya adalah dengan mendengarkan atau menyanyikan lagu nasional. Salah satu lagu nasional yang dapat dinyanyikan pada Hari Pahlawan adalah lagu “Gugur Bunga”. Gugur Bunga adalah lagu ciptaan Ismail Marzuki, bertangga nada minor.

Untuk mengenang para pahlawan, Mari kita dengarkan lagu “Gugur Bunga” berikut ini!

 

Bagaimana videonya? Sangat menyentuh hati bukan?

Tugas Ananda adalah menyanyikan lagu “Gugur Bunga” dengan khidmat, lebih bagus lagi jika dinyanyikan bersama anggota keluarga. setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa video mengunggah pada WAG kelas.

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Ananda, apakah ada yang mempunyai hobi memelihara hewan? Apa hewan yang Ananda pelihara?

Hewan juga memiliki organ peredaran darah. Sama dengan manusia, organ peredaran darah hewan juga perlu dijaga kesehatannya. Apa saja organ peredaran darah pada hewan? Bagaimana cara memelihara Kesehatan organ peredaran darah hewan?

Yuk, kita simak penjelasannya pada tautan berikut ini!

 

Setelah menyimak video, pastinya Ananda sudah memahami tentang organ peredaran darah hewan dan cara menjaga kesehatannya.

Tugas Ananda adalah mengidentifikasi organ peredaran darah hewan dan cara memeliharanya.

Tuliskan hasilnya dalam bentuk tabel sebagai berikut!

 

Bandingkan dengan organ peredaraan darah pada manusia! Tuliskan jawaban pada buku tugasmu, jika sudah selesai, kirim dalam bentuk foto ke WAG kelas! Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri. Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini. Sampai jumpa besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 

SENIN, 9 NOVEMBER  2020

Tema: 4. Sehat Itu Penting

Subtema: 3. Cara Memelihara Kesehatan

Organ Peredaran Darah Manusia

Pembelajaran: 3

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat memeragakan naskah iklan media elektronik yang telah dibuat dan menggambar denah rumah masing-masing dengan skala yang telah ditentukan.

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat. Apakah Ananda sudah sarapan pagi ini? Jika belum sebaiknya segera sarapan. Jangan lupa sarapannya menggunakan menu yang bergizi ya! Karena memakan makanan dengan menu bergizi dapat menjaga kesehatan organ peredaran darah kita. Makanan bergizi tidak harus mahal ya.

Masih ingatkah Ananda dengan tugas pada pertemuan lalu? Ya betul, pada pertemuan lalu, Ananda telah membuat naskah iklan media elektronik. Masih disimpan kan tugasnya?

Tugas ananda hari ini adalah memeragakan naskah iklan tersebut dalam bentuk video. Sebelum divideokan ada baiknya jika Ananda menghafalkan terlebih dahulu naskahnya, agar hasil videonya bagus. Mintalah anggota keluargamu untuk memvideokan atau memeragakan naskah iklan tersebut! Jika sudah selesai, kirim videonya ke WAG kelas!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah pernah belajar bagaimana menentukan luas sebenarnya suatu denah berskala. Untuk menentukan luas sebenarnya, kita terlebih dahulu harus menentukan panjang dan lebar sebenarnya.

Pada pembelajaran hari ini kita akan mempelajari tentang membuat denah dengan skala tertentu. Untuk lebih jelasnya kita simak penjelasannya pada tautan berikut ini.

 

Bagaimana videonya sudah cukup jelas bukan? Sekarang kita berlatih membuat denah rumah kita masing-masing. Ikutilah langkah-langkah di bawah ini!

 

Setelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto dan mengunggah pada WAG kelas. Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri. Jangan lupa berolahraga agar peredaran darah kalian lancer. Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

JUMAT, 6 NOVEMBER  2020

Tema: 4. Sehat Itu Penting

Subtema: 3. Cara Memelihara Kesehatan

Organ Peredaran Darah Manusia

Pembelajaran: 2

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menuliskan contoh hak dan kewajiban sebagai warga masyarakat dalam kesehatan lingkungan; Membuat contoh naskah iklan media elektronik secara tertulis.

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat. Kita sudah pernah belajar tentang hak, kewajiban dan tanggung jawab. Ketiganya memiliki pengertian yang berbeda satu sama lain tetapi saling berkaitan.

Hak dan kewajiban harus dilaksanakan secara bertanggung jawab. Sebaliknya tanggung jawab tercermin dari cara kita melaksanakan kewajiban. Peran kita sebagai warga masyarakat terlihat dari bagaimana kita menyikapi antara hak kewajiban serta tanggung jawab. Kita sebagai warga masyarakat tinggal dalam suatu lingkungan. Lingkungan yang bersih dan sehat sudah pasti diinginkan oleh semua warga., karena jika lingkungan sehat maka akan bebas dari sarang penyakit. Untuk itu penting bagi setiap warga untuk selalu menerapkan pola hidup bersih.

Menciptakan lingkungan yang sehat termasuk salah satu tanggung jawab kita sebagai warga masyarakat. Tanggung jawab tersebut bisa tercermin dari hak yang kita peroleh dan kewajiban yang kita lakukan.

Tugas ananda hari ini adalah tuliskan hak dan kewajiban ananda selaku warga masyarakat terhadap kesehatan lingkungan, kalian dapat menuliskannya dalam bentuk tabel seperti berikut ini ya!

 

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah/Bunda atau saudara yang membantu kalian belajar di rumah untuk mencari jawabannya. Setelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah bisa memeragakan iklan media elektronik bersama anggota keluarga di rumah sesuai dengan naskah yang sudah ditentukan. Kalian tentunya ingat bahwa rancangan iklan diperlukan berupanaskah iklan.

Tentukan dahulu tema yang akan kita gunakan untuk membuat naskah iklan. Selanjutnya kita tentukan kata kunci yang akan kita gunakan. Untuk lebih jelasnya yuk kita lihat penjelasannya pada video berikut.

https://www.youtube.com/watch?v=dgx60GU0olU

Tugas kalian selanjutnya adalah buatlah contoh rancangan naskah iklan media elektronik tentang CARA MEMELIHARA KESEHATAN ORGAN PEREDARAN DARAH. Kalian bisa membuat contoh rancangan naskahnya nya seperti berikut ini.

 

Kalian boleh berdiskusi bersama Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah untuk membuat rancangan naskah iklannya. Kerjakan pada buku tugas kalian, setelah selesai kirim hasilnya berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih selamat libur akhir pekan!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 KAMIS, 5 NOVEMBER  2020

Tema: 4. Sehat Itu Penting

Subtema: 3. Cara Memelihara Kesehatan

Organ Peredaran Darah Manusia

Pembelajaran: 1

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menuliskan cara mencegah gangguan organ peredaran darah manusia dan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan membuat denah dengan skala diketahui.

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat.

Pada subtema sebelumnya kita sudah mengenal apa saja gangguan penyakit yang menyerang organ peredaran darah manusia. Organ peredaran darah dapat terserang penyakit apabila tidak dijaga kesehatannya dengan baik. Salah satu penyakit yang menyerang organ peredaran darah manusia adalah jantung koroner.

Jantung coroner merupakan gangguan yang disebabkan penyumbatan pembuluh darah arteri coroner. Untuk menghindari penyakit tersebut kita harus mengonsumsi makanan dengan kadar kolesterol rendah seperti kacang kacangan, ikan dan daging segar. Selain jantung koroner masih banyak gangguan organ peredaran darah manusia. Penyebab setiap gangguan juga bermacam-macam.

Sebelum terserang gangguan, sebaiknya kita cegah terlebih dahulu. Tentunya cara pencegahan setiap gangguan berbeda-beda. Sekarang coba kalian tonton penjelasan pada video berikut ini

 

Bagaimana videonya? Sudah cukup jelas bukan?

Tugas Ananda hari ini adalah, menuliskan contoh gangguan organ peredaran darah yang ada pada video, serta menuliskan cara pencegahannya berdasarkan kandungan makanan. Kalian bisa tuliskan pada tabel seperti berikut!

 

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah/Bunda atau orang yang membantu kalian belajar di rumah untuk menentukkan cara pencegahan pada organ peredaran darah manusia. Setelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah pernah belajar bagaimana menentukan luas sebenarnya suatu denah berskala. Untuk menentukan luas sebenarnya, kita terlebih dahulu harus menentukan panjang dan lebar sebenarnya. Pada pembelajaran hari ini kita akan mempelajari tentang membuat denah dengan skala diketahui Untuk lebih jelasnya kita simak penjelasannya pada tautan berikut ini.

 

Bagaimana videonya sudah cukup jelas bukan? Sekarang kita berlatih yuk!

 

Kerjakan pada buku tugas kalian, setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya.

Terima kasih sampai bertemu besok !

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 RABU, 4 NOVEMBER  2020 

Tema: 4

Subtema: 2. Gangguan Kesehatan pada Organ Peredaran Darah

Pembelajaran: 6

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat memeragakan iklan media elektronik sesuai dengan naskah dan menjelaskan bentuk interaksi alam dan sosial dalam suatu kegiatan sebagai upaya pembangunan Sosial Budaya.

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat.

Pada subtema lalu kita sudah mempelajari tentang iklan. Iklan merupakan pesan yang disampaikan pembuat iklan kepada masyarakat melalui media tentang produk yang ditawarkan. Media yang digunakan untuk menampilkan iklan adalah media cetak dan media elektronik.

Pada pembelajaran hari ini kita akan memeragakan iklan media elektronik. Saat memeragakannya kita harus memerhatikan intonasi dan visualisasi secara tepat, karena dengan ketepatan visualisasi membuat iklan menjadi lebih menarik untuk dilihat dan didengarkan.

Sekarang kita lihat terlebih dahulu yuk contoh iklan media elektronik sebelum kalian memeragakannya. Lihat ya pada tautan berikut ini.

 

Bagaimana videonya cukup jelas bukan? Video tersebut memeragakan iklan media elektronik sebuah produk minuman.

Tugas Ananda hari ini adalah memeragakan iklan media elektronik seperti contoh pada video. Kalian bisa membuat iklan elektronik sesuai dengan naskah di bawah ini, atau sesuai naskah yang lain (sesuai arahan Ibu/Bapak guru).

 

Naskah yang dibuat adalah tentang penawaran sebuah produk obat. Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah/Bunda atau orang yang membantu kalian belajar di rumah untuk memainkan perannya dalam memeragakan iklan elektronik, setelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa video dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya. Interaksi manusia dengan lingkungan dapat memengaruhi pembangunan sosial budaya. Jika tidak ada interaksi antara manusia dengan lingkungan, maka pembangunan sosial budaya akan sulit dilaksanakan.

Sebagai warga masyarakat kita juga dapat turut serta dalam upaya pembangunan sosial budaya di Indonesia. Misalnya kita sebagai warga masyarakat turut serta dalam kegiatan yang diadakan oleh ketua RW di lingkungan rumah seperti diadakannya kegiatan jalan sehat bersama anggota keluarga. Jalan sehat diadakan agar seluruh warga masyarakat dapat mengikutinya sehingga warga masyarakat dapat berjalan dengan santai sambil menikmati pemandangan alam serta dapat mengobrol dengan anggota keluarga lain. Ketika mereka sampai pada garis finis seluruh warga masyarakat dihibur dengan kesenian daerah sambil menikmati makanan yang telah disediakan. Dalam kegiatan jalan sehat warga masyarakat berinteraksi dengan lingkungan baik lingkungan alam maupun sosial.

Tugas Ananda hari ini adalah:

1.Tuliskan bentuk interaksi alam yang terjadi ketika warga melakukan jalan sehat!

2.Tuliskan bentuk interaksi sosial yang terjadi ketika warga melakukan jalan sehat!

Kerjakan pada buku tugas kalian, setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini.

Terima kasih sampai bertemu besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 SELASA, 3 NOVEMBER  2020

Tema: 4

Subtema: 2. Gangguan Kesehatan pada Organ Peredaran Darah

Pembelajaran: 5

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan luas sebenarnya pada denah; Menyanyikan lagu bertangga nada mayor.

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat.

Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah pernah belajar mengenai skala. Skala dapat kita jumpai pada peta atau denah. Skala adalah perbandingan jarak pada peta atau denah dengan jarak sebenarnya. Kita tentunya juga sudah dapat mengetahui bagaimana rumus cara menentukan skala, jarak pada peta atau denah begitupun dengan rumus mencari jarak sebenarnya.

Pada pembelajaran hari ini kita akan mempelajari tentang menentukan luas sebenarnya suatu denah berskala. Untuk lebih jelasnya kita simak penjelasannya pada tautan berikut ini.

 

Bagaimana videonya? Sudah cukup jelas bukan? Sekarang kita berlatih yuk!

 

Kerjakan pada buku tugas kalian. Setelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah pernah belajar tentang tangga nada mayor dan tangga nada minor. Kita juga sudah pernah menyanyikan lagu bertangga nada mayor atau minor dengan iringan alat musik sederhana. Hari ini kita akan melakukan kegiatan bernyanyi. Kalian tahu tidak bahwa dengan bernyanyi dapat membuat tubuh kita sehat, apalagi jika kita menyanyikan lagu yang sifatnya bersemangat. Selain membuat kita bahagia bernyanyi dapat membuat tubuh menjadi lebih sehat. Mungkin bisa juga dikatakan dengan bernyanyi dapat mencegah tubuh kita terhindar dari penyakit salah satunya penyakit yang menyerang organ peredaran darah. Kalian ingat lagu “Naik Becak”? Sekarang kita bernyanyi yuk! Lagunya berjudul “Menjaga Organ Peredaran Darah” dengan Nada lagu “Naik Becak”. Sebelum bernyanyi, ayo, tonton dulu video berikut ini! Perhatikan teks dan nadanya ya.

 

Nyanyikan dengan baik lagu Menjaga Organ Peredaran Darah tersebut. Lebih bagus lagi jika kalian menyanyikan secara kompak bersama keluarga. Selamat bernyanyi anak-anak, setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa video atau voice note dan mengirimkan ke WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini.

Terima kasih sampai bertemu besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 SENIN, 2 NOVEMBER  2020 

Tema: 4

Subtema: 2. Gangguan Kesehatan pada Organ Peredaran Darah

Pembelajaran: 4

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat memeragakan salah satu contoh kegiatan di sekolah sebagai bentuk tanggung jawab; Mempresentasikan iklan media cetak secara lisan dengan bahasa sendiri.

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat. Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah pernah belajar tentang tanggung jawab terhadap diri sendiri.

Menjalankan tanggung jawab terhadap diri sendiri terutama dalam hal menjaga diri kita agar terhindar dari penyakit gangguan organ peredaran darah itu sudah menjadi tugas kita karena kalau bukan diri kita sendiri siapa lagi yang bisa menjadikan tubuh kita selalu sehat.

Kita tinggal dalam sebuah lingkungan masyarakat tentunya kita adalah seorang warga masyarakat, yang tentunya sebagai warga masyarakat kita juga mempunyai bentuk tanggung jawab sebagai warga masyarakat. Jika kalian hidup bermasyarakat tentunya tanggung jawab kalian adalah untuk lingkungan masyarakat.

Selain tanggung jawab terhadap diri sendiri dan masyarakat, kita juga memiliki tanggung jawab terhadap sekolah. Sikap tanggung jawab tersebut dapat kita terapkan di lingkungan sekolah. Salah satu bentuk tanggung jawab yang kita lakukan terhadap sekolah adalah melaksanakan kegiatan yang ada di sekolah. Salah satunya kegiatan di sekolah adalah “Senam bersama”. Kegiatan ini biasanya dilakukan setiap satu minggu sekali, seluruh siswa mengikuti kegiatan senam di lapangan sekolah. Itu merupakan salah satu contoh bentuk tanggung jawab terhadap sekolah sebagai cara untuk melaksanakan kegiatan sekolah dan untuk menjaga organ peredaran darah warga sekolah agar terhindar dari gangguan penyakit.

Berhubung kita belajarnya dari rumah karena kondisi yang tidak memungkinkan jadi kegiatan yang biasa di lakukan di sekolah bisa kita lakukan juga di rumah.

Tugas ananda hari ini adalah lakukan kegiatan senam bersama anggota keluarga seperti yang biasa kalian lakukan di sekolah. Kalian ikuti gerakannya seperti yang ada pada video berikut ini ya!

 

Kalian lakukan senamnya bersama anggota keluarga di rumah ya dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah. Setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa video dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Kalian tahu tidak untuk mencegah gangguan pada organ peredaran darah tentunya kita melakukan banyak upaya untuk pencegahannya salah satunya dengan berolahraga dan mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi.

Pada pertemuan sebelumnya kita sudah pernah mempelajari tentang membuat iklan media cetak tentang cara memelihara organ peredaran darah manusia. Iklan tersebut kita buat tentunya untuk menarik minat orang banyak untuk mengikuti cara yang dilakukan untuk menjaga organ peredaran darah agar terhindar dari gangguan. Sehingga membuat orang menjadi tertarik dengan iklan yang sudah kita buat.

Tugas ananda hari ini adalah coba kalian peresentasikan hasil iklan media cetak yang sudah pernah kalian buat dengan bahasa kalian sendiri sebagai cara untuk menarik perhatian orang untuk tertarik dengan iklannya. Kalian lakukan presentasi iklan yang sudah kalian buat seperti contoh video berikut ini!

 

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah untuk mengajarkan cara bagaimana melakukan presentasi iklan media cetak yang baik. Setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa video atau voice note dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini. Terima kasih sampai bertemu besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 

 

 SELASA,  27 OKTOBER  2020 

Tema: Sumpah Pemuda

Subtema: Memupuk Rasa Persatuan dan Kesatuan Bangsa

Pembelajaran: Lomba

Tujuan Pembelajaran

Melalui semangat sumpah pemuda peserta didik dapat membuat teks ekplanasi secara tertulis dengan tema memupuk rasa persatuan dan kesatuan bangsa.

Anak-anak sudah siap berlomba hari ini? Ayo, selalu lakukan tiga M ya, bila ingin berkegiatan. Yaitu, mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak. Cuci tangan dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini!

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada Ayah/bunda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya!

Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Semangat Sumpah Pemuda semangat membangun bangsa. Karena kita satu tanah air, satu bangsa dan satu bahasa seperti bunyi sumpah pemuda. Kita sebagai pemuda generasi penerus bangsa harus punya cita-cita untuk membangun Indonesia menjadi lebih baik lagi.

Semua itu anak-anak bisa tuangkan dalam lomba membuat teks eksplanasi dengan tema “ Memupuk Rasa Persatuan dan Kesatuan Bangsa.”

Anak-anak silahkan membuat teks eksplanasi tersebut berdasarkan tema yang sudah ditentukan karena hal tersebut merupakan langkah kalian dalam mengembangkan kreativitas kalian dalam menulis. Sebelum kalian membuat teks eksplanasi kita tonton yuk video langkah-langkah membuat teks eksplanasi.

 

Buat sebagus mungkin ya teks eksplanasi nya. Sesuai dengan tema. Selamat berkreasi dan berlomba. Semangat ...

Berikut adalah ketentuan lomba:

     Ketentuan:

1.Anak-anak membuat teks eksplanasi dengan tema Memupuk Rasa Persatuan dan   Kesatuan Bangsa.

2.Isi teks harus sesuai dengan tema.

3.Teks dibuat pada kertas HVS Folio,dengan tulisan tegak bersambung.

4.Panjang teks minimal 4 Paragraf.

5.Terakhir penyerahan hari Selasa, 27 Oktober 2020 pukul 21:00

     Penilaian:

1.Teknik penulisan: tulisan rapi dan terbaca jelas.

2.Isi teks sesuai dengan tema.

3.Jumlah paragraf teks.

 

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini.

Terima kasih sampai jumpa!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 

 SENIN,  26 OKTOBER  2020

Tema: 4

Subtema: 2. Gangguan Kesehatan pada Organ Peredaran Darah

Pembelajaran: 3

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menuliskan faktor-faktor penyebab gangguan organ peredaran darah manusia dan membuat contoh iklan media cetak.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, selalu lakukan tiga M ya, bila ingin berkegiatan. Yaitu, mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak. Cuci tangan dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini!

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada Ayah/bunda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya!

Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat. Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah pernah belajar macam-macam gangguan organ peredaran darah manusia. Baik gangguan organ peredaran darah yang menyerang organ darah ataupun yang menyerang jantung dan pembuluh darah. Gangguan organ peredaran darah yang menyerang organ darah salah satunya adalah hipotensi, sedangkan gangguan organ peredaran darah yang menyerang jantung dan pembuluh darah salah satunya yaitu stroke. Gangguan tersebut biasanya disebabkan oleh beberapa faktor baik faktor keturunan atau nonketurunan.

Kali ini kita akan belajar tentang faktor-faktor penyebab gangguan organ peredaran darah nonketurunan. Sebelumnya kita kenali dulu yuk faktor-faktor penyebab gangguan organ peredaran darah pada video berikut ini!

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=GdCb50ikcoI

Tugas ananda hari ini adalah :

1.Tuliskan faktor penyebab gangguan organ peredaran darah manusia berdasarkan faktor keturunan dan non keturunan!

2.Bagaimana cara mencegah organ peredaran darah kita agar tetap sehat?

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah. Kerjakan di buku tugas, setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Pada pertemuan sebelumnya kita sudah pernah mempelajari tentang pengertian iklan media cetak, menentukan kata kunci iklan media cetak dan lain sebagainya.

Sekarang kita akan membuat sebuah iklan media cetak tentang cara memelihara organ peredaran darah manusia agar terhindar dari gangguan penyakit. Sebelum membuat iklan kita harus memperhatikan syarat syarat berikut ini

1) memiliki sasaran yang jelas,

(2) menggunakan bahasa yang singkat dan jelas,

(3) menggunakan kalimat utama yang menarik.

Jika sudah tahu syarat-syarat membuat iklan yang baik, kita sudah bisa membuat sebuah iklan media cetak. Kita siapkan alat dan bahan yang diperlukan seperti kertas gambar dan pensil warna. Setelah siap kita buat rancangan iklannya.

Contoh rancangan iklan:

 

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah dalam membuat iklan media cetaknya.

Setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa foto iklannya dan mengunggah pada WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa ya besok kita akan melaksanakan lomba dalam memperingati hari sumpah pemuda tahun 2020. Siapkan diri kalian ya untuk mengikuti lombanya dan berkesempatan untuk menang.

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini.

Terima kasih sampai bertemu besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 

JUMAT,  23 OKTOBER  2020

Tema: 4

Subtema: 2. Gangguan Kesehatan pada Organ Peredaran Darah

Pembelajaran: 2

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menyebutkan ciri-ciri iklan elektronik dan menjelaskan ciri tangga nada minor.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, selalu lakukan tiga M ya, bila ingin berkegiatan. Yaitu, mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak. Cuci tangan dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini!

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada Ayah/bunda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat. Pertemuan lalu kita sudah membahas tentang gangguan yang dapat menyerang organ peredaran darah manusia. Jika karena terpaksa gangguan kesehatan tersebut menyerang manusia, maka mau tidak mau harus diobati.

Cara pengobatannya dapat dengan menghubungi dokter atau membeli obat di apotik. Keputusan untuk membeli obat di apotik tidak terlepas dari pengaruh iklan, terutama iklan elektronik yang marak di media elektronik yang sangat menarik.

Apakah Ananda mengetahui tentang iklan elektronik? Mengapa iklan elektronik sangat menarik bagi kita? Apa ciri iklan elektronik? Untuk menjawab semua pertanyaan tersebut,

Yuk, kita pelajari video pada link di bawah ini!

Sumber: https://youtu.be/9yg5sNdPD-A

Dengan menyimak video tersebut, pastinya kalian sudah memahami berbagai hal tentang iklan media elektronik. Tugas Ananda adalah menjawab soal-soal berikut ini!

1.Apakah yang dimaksud iklan elektronik?

2.Apa tujuan adanya iklan elektronik?

3.Sebutkan ciri-ciri Bahasa iklan elektronik?

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah. Kerjakan di buku tugas, setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya. Salah satu ciri iklan elektronik adalah adanya iringan musik pada iklan. Seluruh iklan elektronik menggunakan iringan musik yang pastinya harus sesuai dengan tema iklan. Baik iklan komersial atau pun iklan non komersial. Biasanya setiap momen bersejarah bangsa Indonesia seperti yang akan kita rayakan sebentar lagi, yaitu Hari Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober, ditayangkan iklan di media elektronik dan biasanya diiringi musik yang bernuansa sedih.

Sebagai generasi penerus bangsa, kita wajib mengenang peristiwa bersejarah tersebut. Kali ini kita akan merayakan Hari Sumpah Pemuda dengan mengadakan lomba. Adapun pedoman pelaksanaan lomba akan dijelaskan dalam lampiran di bawah. Apakah Ananada masih ingat nama tangga nada yang bernuansa sedih? Ya betul, Musik yang bernuansa sedih menggunakan tangga nada minor. Tugas Ananda hari ini adalah menuliskan ciri-ciri tertentu tangga nada mayor ke dalam bentuk tabel seperti berikut ini.

 

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah. Kerjakan di buku tulis, setelah selesai kirim gambar hasil pekerjaan berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru. Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini. Terima kasih sampai bertemu minggu depan!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

KAMIS,  22 OKTOBER  2020

Tema: 4

Subtema: 2. Gangguan Kesehatan pada Organ Peredaran Darah

Pembelajaran: 1

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menjelaskan macam gangguan yang dapat menyerang organ peredaran darah manusia dan menggambar denah ruangan yang ada di rumah.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya, dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran.

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat. Pertemuan lalu kita sudah membahas tentang cara-cara menjaga Kesehatan organ peredaran darah manusia. 

Apakah Ananda sudah menerapkan cara-cara tersebut dalam kehidupan sehari-hari? Jika Ananda sudah menerapkan dalam kehidupan sehari-hari maka Organ peredaran darah akan selalu sehat, akan tetapi jika belum melakukannya, maka kemungkinan akan mengalami gangguan Kesehatan pada organ peredaran darah. 

Apa saja gangguan Kesehatan organ peredaran darah yang mungkin dialami manusia? Mari kita simak video di bawah ini untuk lebih memahaminya!

 
Sumber:  https://youtu.be/P8SywGqD1Hc

Ternyata ada banyak gangguan yang mungkin menyerang organ peredaran darah ya. Oleh karena itu mari kita terapkan cara menjaga kesehatan organ peredaran darah dalam kehidupan sehari-hari! 

Tugas Ananda adalah: 

1.Sebutkan jenis gangguan kesehatan yang dapat menyerang organ perdaran darah manusia!

2.Jelaskan sebab dari timbulnya gangguan kesehatan yang dapat menyerang organ perdaran darah manusia tersebut!

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah. Kerjakan di buku tugas, setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa foto dan mengunggah pada WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya. Ananda, bulan ini adalah bulan ke-8 kita belajar dari rumah. Pastinya Ananda sudah hafal tentang kondisi dan letak-letak barang atau ruang-ruang yang ada di rumah. 

Kali ini kita akan mempelajari tentang denah dan skala.Apa itu skala? Skala adalah perbandingan jarak pada peta atau denah dengan jarak sebenarnya. Jika pada peta atau denah tertulis 1 : 100 artinya jarak 1 cm pada peta atau denah mewakili 100 cm atau 1 m jarak sebenarnya tentang denah dan skala, mari kita simak video pada link berikut ini!

Sumber: https://youtu.be/Y3Xk3WbBmio

Bagaimana videonya? Pastinya setelah menyimak video tersebut, Ananda jadi lebih memahami cara menggambar denah.

Tugas Ananda adalah: Gambarlah denah ruangan yang ada di rumahmu, sertakan ukuran dan skalanya!Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah. Kerjakan di buku gambar, setelah selesai kirim gambar hasil pekerjaan berupa foto dan mengunggah pada WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini. Terima kasih sampai bertemu besok.

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

RABU,  21 OKTOBER  2020

Tema: 4 Sehat Itu Penting

Subtema: 1. Peredaran Darahku Sehat

Pembelajaran: 6

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menganalisis iklan dari media cetak dan menyebutkan serta menjelaskan organ peredaran darah.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya, dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran.

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya!

Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat.

Pertemuan lalu kita sudah membahas tentang iklan layanan masyarakat. Semoga Ananda masih ingat pengertian dari iklan layanan masyarakat.

Iklan layanan masyarakat adalah iklan yang menyajikan pesan-pesan sosial yang bertujuan untuk membangkitkan kepedulian masyarakat terhadap sejumlah masalah yang harus mereka hadapi, yakni kondisi yang bisa mengancam keselarasan dan kehidupan umum.

Kemarin kita sudah menganalisis iklan layanan masyarakat dari segi kalimat iklan, kata kunci, dan gambar. Kali ini kita akan menganalisis iklan layanan masyarakat berdasar kata kunci, gambar iklan, dan target iklan.

Tugas Ananda adalah:

1.Menganalisis informasi iklan layanan masyarakat!-


Simpulkan isi iklan tersebut di atas berdasarkan:

·Kata kunci

·Gambar iklan

·Target iklan (iklan ditujukan untuk siapa)

Menurutku, iklan tersebut di atas

..................................................................................................................................................................................................................................................................................................................

Iklan tersebut menurutku efektif /tidak efektif karena 

...................................................................................................................................................................................................................................................................

Untuk membuat iklan yang lebih baik, aku akan .............................................................................................................................................................................................................................................................................

Apakah fungsi dari iklan tersebut di atas?

.............................................................................................................................................................................................................................................................

2.Tulislah hasil analisis tersebut pada kolom yang terdapat di bawah gambar iklan pada lampiran!

Untuk mengingat materi tentang iklan kemarin, bisa Ananda simak kembali video pada link berikut ini!

 

Sumber: https://youtu.be/FOCU3CR2heU

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah. Kerjakan di buku tugas, setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa foto dan kirim ke bapak/ibu guru melalui WA ya!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Gambar iklan tersebut adalah salah satu bentuk ajakan kepada masyarakat untuk menjaga Kesehatan organ peredaran darah manusia. Kita ketahui bersama bahwa selain manusia ada makhluk hidup lain di alam ini. Yaitu hewan dan tumbuhan. Semua diciptakan dengan kelebihannya masing-masing.

Jika pada manusia memiliki organ peredaran darah, ternyata pada hewan pun memiliki organ peredaran darah. Kali ini kita akan mempelajari tentang organ peredaran darah burung (aves). Untuk lebih jelasnya, mari kita simak video pada link berikut ini!

Sumber: https://youtu.be/I-ZgXOopX_E

Kalian telah menonton video tersebut, ternyata ada beberapa organ peredaran darah burung. Tugas Ananda hari ini adalah:

1. Sebutkan organ peredaran darah pada burung!

2. Jelaskan masing-masing fungsi organ peredaran darah pada burung! Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah. Kerjakan di buku tugas, setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini. Terima kasih sampai bertemu besok.

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

SELASA,  20 OKTOBER  2020

Tema: 4 Sehat Itu Penting

Subtema: 1. Peredaran Darahku Sehat

Pembelajaran: 5

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menuliskan contoh hak dan kewajiban, serta mengidentifikasi pihak yang terlibat dalam interaksi sosial.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya, dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan!

Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat. Pertemuan lalu kita sudah membahas tentang cara menjaga Kesehatan organ peredaran darah manusia.

Coba sebutkan cara menjaga organ Kesehatan organ peredaran manusia? Olahraga dengan teratur adalah salah satu cara menjaga Kesehatan organ peredaran darah manusia. Olahraga yang saat ini digandrungi oleh masyarakat adalah bersepeda.

Bersepeda merupakan Latihan aerobic yang baik untuk menjaga Kesehatan jantung dan kestabilan aliran darah. Rutin bersepeda bisa menurunkan kadar lemak dalam darah dan membuat otot jantung menjadi kuat.

Jantung akan berdetak lebih kencang Ketika bersepeda daripada kecepatan normal. Tahukah Ananda, Ketika kita melakukan usaha untuk menjaga kesehatan organ peredaran darah, secara tidak langsung kita harus melakukan kewajiban tertentu dan kita juga berhak mendapatkan sesuatu yang kita butuhkan.

Sebagai contoh, ketika kita bersepeda, kita berkewajiban untuk memakai helm dan juga menjaga ketertiban di jalan. Selain memiliki kewajiban tersebut, kita juga berhak mendapatkan udara segar Ketika bersepeda.

Tugas Ananda adalah menyebutkan hak dan kewajiban terkait cara menjaga organ peredaran darah manusia. Masukkan dalam tabel berikut!

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah. Kerjakan di buku tugas, setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ananda telah mengumpulkan tugas pertamanya. Selain menimbulkan hak dan kewajiban, ternyata cara menjaga kesehatan organ peredaran darah manusia juga menimbulkan interaksi dengan orang lain atau disebut dengan interaksi sosial.

Apakah kalian masih ingat, apa yang dimaksud dengan interaksi sosial? Interaksi sosial adalah hubungan sosial yang dinamis berkaitan dengan hubungan antara individu dengan individu, kelompok dengan kelompok dan individu dengan kelompok. Hal ini wajar terjadi karena manusia adalah makhluk sosial.

Sebagai contoh, Ketika kita membutuhkan makanan bergizi, maka kita akan berinteraksi dengan orang lain, baik secara langsung atau tidak langsung. Interaksi secara langsung terjasi antara Ananda dengan Ibu yang memasak makanan bergizi.

Tugas Ananda adalah mengidentifikasi pihak yang terlibat pada interaksi sosial dalam rangka usaha menjaga Kesehatan organ peredaran darah manusia. Masukkan dalam table berikut!

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah. Kerjakan di buku tugas, setelah selesai kirim hasil pekerjaan berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya! Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini.

Terima kasih sampai bertemu besok.

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

-------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

 

 

SENIN,  19 OKTOBER  2020 

Tema: 4 Sehat Itu Penting

Subtema: 1. Peredaran Darahku Sehat

Pembelajaran: 4

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menyebutkan cara-cara menjaga kesehatan organ peredaran darah manusia dan menganalisis iklan dari media cetak.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya, dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran.

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Janganlupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga semua dalam keadaan sehat dan bersemangat. Minggu lalu kita sudah mempelajari tentang organ peredaran darah manusia, peranan dan fungsi organ-organ tersebut. Sebagai makhluk ciptaan Tuhan, sudah menjadi kewajiban kita untuk menjaga kesehatan organ-organ peredaran darah.

Bagaimana cara menjaga kesehatan organ peredaran darah manusia? Yuk, kita cari tahu dengan menyimak video berikut ini!

 

Bagaimana videonya? Menarik bukan? Ternyata ada banyak cara untuk menjaga Kesehatan organ peredaran darah manusia. Sudahkah Ananda melakukan cara-cara tersebut dalam kehidupan sehari-hari?

Tugas Ananda hari ini adalah sebagai berikut:

Tuliskan jawaban Ananda pada buku tugas, kemudian foto dan kirimkan ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Dalam usaha untuk menjaga kesehatan organ peredaran darah manusia, salah satu caranya yaitu dengan mengonsumsi makanan bergizi.

Pada masa pandemi sekarang ini, kita membatasi diri untuk beraktivitas di luar rumah. Kita bisa membeli bahan makanan bergizi meski dari rumah dengan cara melihat iklan-iklan pada media cetak atau elektronik yang banyak menawarkan penjualan online.

Apa itu iklan? Menurut KBBI, iklan adalah berita pesanan untuk mendorong, membujuk khalayak ramai agar tertarik pada barang dan jasa yang ditawarkan. Ada berbagai jenis iklan, antara lain: Iklan niaga, iklan pelayanan masyarakat, iklan pengumuman, dan iklan permintaan.

Iklan layanan masyarakat adalah iklan yang menyajikan pesan-pesan sosial yang bertujuan untuk membangkitkan kepedulian masyarakat terhadap sejumlah masalah yang harus mereka hadapi, yakni kondisi yang bisa mengancam keselarasan dan kehidupan umum.

Tugas Ananda adalah:

1. Menganalisis informasi iklan layanan masyarakat.

2.Tulislah hasil analisis tersebut pada kolom yang terdapat di bawah gambar    iklan!

Contoh gambar iklan layanan masyarakat: 


Pada kolom gambar jelaskan:

1.Apakah gambar sesuai dengan pesan yang disampaikan oleh iklan?

2.Apakah gambar cukup menarik?

3.Apakah gambar cukup jelas?

Untuk membantu menjawabnya, sebaiknya Ananda menyimak video berikut ini!

Sumber: https://youtu.be/FOCU3CR2heU

Setelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto dan kirim ke WA bapak/ibu guru ya!. Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 

 

 

JUMAT,  16 OKTOBER  2020 

Tema: 4 Sehat Itu Penting

Subtema: 1. Peredaran Darahku Sehat

Pembelajaran: 3

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menuliskan contoh bentuk tanggung jawab sebagai diri sendiri dan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan latihan soal tentang jarak pada peta atau denah.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya, dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabar nya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga Kalian dalam keadaan sehat dan bersemangat. Seperti biasanya setiap hari Jumat kita melakukan kegiatan PSN (Pemberantasan Sarang Nyamuk) sebelum melaksanakan pembelajaran.

Kegiatan PSN merupakan salah satu bentuk kegiatan membersihkan lingkungan rumah sebagai upaya untuk menciptakan lingkungan sehat di rumah dan terhindar dari penyakit terutama penyakit DBD. Memberantas sarang nyamuk di rumah merupakan kewajiban sekaligus tanggung jawab anggota keluarga di rumah. Selain menciptakan lingkungan sehat melakukan kegiatan PSN merupakan salah satu cara menjaga organ peredaran darah menjadi lebih sehat karena dalam melakukan kegiatan tersebut tubuh kita banyak bergerak sehingga aliran darah menjadi lancar.

Pada pembelajaran lalu kita sudah pernah membahas tentang hak, kewajiban dan tanggung jawab. Untuk lebih jelasnya kita tonton video berikut ini yuk!

 

Bagaimana videonya? Sudah cukup jelas bukan.

Tugas Ananda hari ini adalah, Tuliskan:

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah kalian Lalu tuliskan ya pada buku kerja kalian. Setelah selesai kirim hasilpekerjaan kalian berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Pada pembelajaran kemarin kita sudah mempelajari tentang skala pada denah. Nah, pada kesempatan kali ini kita akan belajar tentang rumus menentukan jarak pada peta atau denah.

Jarak pada peta adalah jarak antara satu wilayah ke wilayah lain yang ada pada peta mewakili jarak sebenarnya di atas permukaan bumi. Jarak pada peta ini biasanya menggunakan satuan cm.

Mencari jarak pada denah atau peta dapat dirumuskan sebagai berikut.

Sebelum kita berlatih soal tentang menentukan jarak pada denah/peta yuk kita lihat penjelasannya pada video berikut.

Sumber: https://www.youtube.com/watch?v=KhnGkzFqk4U

Bagaimana videonya mudah dipahami bukan? Sekarang kita berlatih yuk!

Kerjakan soal latihannya dengan teliti ya dalam menghitungnya. Kalian boleh minta bantuan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah kalian dengan meminta untuk membimbing dan mengawasi kalian dalam mengerjakan latihan soal.

Setelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya! Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini.

Terima kasih selamat libur akhir pekan.

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 

 

 

 

 

KAMIS,  15 OKTOBER  2020 

Tema: 4 Sehat Itu Penting

Subtema: 1. Peredaran Darahku Sehat

Pembelajaran: 2

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menuliskan contoh interaksi sosial individu dengan individu dan pengaruhnya terhadap organ peredaran manusia; Menjelaskan tentang ciri-ciri tangga nada mayor.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Ayah/Bunda yang hebat-hebat tetap semangat mendampingi putra putrinya di rumah.

Pembelajaran kita masih dilaksanakan secara daring, jadi mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk terus mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Bagaimana kabar nya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga Kalian dalam keadaan sehat dan bersemangat. Interaksi sosial penting dilakukan oleh setiap individu. Mengapa demikian? Karena dengan melakukan interaksi sosial, individu dapat mencukupi semua kebutuhan hidupnya.

Secara kodratnya, manusia akan berinteraksi. Interaksi antar individu, individu dengan kelompok. Interaksi tersebut dinamakan Interaksi sosial.

Karena manusia hidup dalam lingkungan tertentu. Lingkungan adalah ruang yang ditempati oleh makhluk hidup dan benda tak hidup. Sehingga kehidupan manusia tidak dapat dipisahkan dari lingkungannya, baik lingkungan alam maupun lingkungan sosial. Untuk lebih jelasnya tentang interaksi sosial yuk kita simak penjelasannya pada tautan berikut ini

 

Tugas Ananda hari ini adalah coba kalian tuliskan contoh interaksi sosial individu dengan individu sebagai kegiatan untuk menjaga kesehatan organ-organ tubuh salah satunya organ peredaran darah.

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah kalian. Lalu tuliskan ya pada buku kerja kalian.

Setelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto dan megirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ananda yang sudah mengirimkan tugas pertamanya.

Olahraga merupakan salah satu contoh kegiatan yang menyenangkan, karena olahraga sangat penting untuk menjaga kesehatan organ-organ tubuh, salah satunya adalah organ peredaran darah. Olahraga yang banyak digemari salah satunya adalah senam. Karena dalam melakukan gerakan saat senam menggunakan iringan musik atau lagu yang bersemangat.

Pada pembelajaran sebelumnya, kita pernah belajar tangga nada. Kita akan mengulang kembali. Tangga nada adalah urutan nada yang disusun secara berjenjang. Secara umum, tangga nada digolongkan menjadi dua yaitu tangga nada mayor dan minor.

Tugas Ananda hari ini adalah menuliskan ciri-ciri tertentu tangga nada mayor ke dalam bentuk tabel seperti berikut ini.

 

Setelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya! Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini.

Terima kasih sampai bertemu besok!

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 

 

 

RABU,  14 OKTOBER  2020

Tema: 4 Sehat Itu Penting

Subtema: 1. Peredaran Darahku Sehat

Pembelajaran: 1

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menuliskan organ peredaran manusia dan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan soal skala pada denah.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya, dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran.

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Janganlupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabar nya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga Kalian dalam keadaan sehat dan bersemangat.

Apakah kalian suka naik sepeda? Ternyata naik sepeda juga merupakan kegiatan olahraga loh. Bersepeda termasuk olahraga yang mendukung kebugaran dan dapat membantu melancarkan peredaran darah. dengan menggerakan tubuh saat bersepeda aliran darah dalam tubuhkita menjadi lancar. sehingga aliran darah yang lancar menandakan sistem peredaran darah kita dalam keadaan sehat.

Sistem peredaran darah memiliki peran yang penting bagi tubuh manusia organ–organ peredaran darah saling bekerja sama sehingga membentuk sistem peredaran darah. Untuk lebih jelasnya kita tonton yuk video berikut ini!

 

Kamu telah menonton video tersebut, ternyata ada beberapa organ tubuh dalam peredaran darah manusia. Tugas Ananda hari ini adalah, tuliskan:

1. Organ tubuh manusia dalam peredaran darah seperti yang dijelaskan  pada video!

2. Peranan dan fungsi masing masing organ peredaran darah pada manusia!

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah kalian tentang organ peredaran darah manusia tersebut. Lalu tuliskan ya pada buku kerja kalianSetelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Pada pembelajaran hari ini kita akan mempelajari tentang skala pada denah. Apakah skala itu? Skala dapat kita jumpai pada peta atau denah. Skala adalah perbandingan jarak pada peta atau denah dengan jarak sebenarnya. Jika pada peta atau denah tertulis 1 : 100 artinya jarak 1 cm pada peta atau denah mewakili 100 cm atau 1 m jarak sebenarnya. Skala dapat di rumuskan sebagai berikut.

Seblum kita berlatih soal tentang skala pada denah yuk kita lihat penjelasannya pada video berikut .

 

Bagaimana videonya mudah dipahami bukan? Sekarang kita berlatih yuk!

 

Kerjakan soal latihannya dengan teliti ya. Terutama dalam menghitungnya. Kalian boleh minta bantuan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah kalian untuk membimbing dan mengawasi kalian dalam mengerjakan latihan soal.

Setelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya! Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini.

Terima kasih sampai bertemu besok!

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

---------------------------------------------------------------------------------

 

 

 

SELASA,  13 OKTOBER  2020 

Tema: 3. Makanan Sehat

Subtema: 3. Pentingnya Menjaga Asupan Makanan Sehat

Pembelajaran: 6

Tujuan Pembelajaran

Melalui teks eksplanasi peserta didik dapat menuliskan ide pokok dan membuat ringkasan secara tertulis; mendiskusikan keragaman makanan kesukaan dengan anggota keluarga.

Bagaimana kabar nya Ayah, Bunda dan Ananda hari ini? Semoga Kalian dalam keadaan sehat dan bersemangat. Supaya kalian selalu sehat dan semangat jangan lupa sarapan ya sebelum memulai aktivitas, karena dengan kalian sarapan tepat waktu kalian sudah menjaga dan merawat organ pencernaan kalian agar terhindar dari gangguan pencernaan.

Kalian tahu tidak, bulan Oktober adalah bulannya Bahasa Indonesia, karena di bulan ini Bahasa Indonesia disepakati sebagai Bahasa Persatuan Bangsa Indonesia. Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah mempelajari teks eksplanasi. Kalian tentunya sudah paham sekali ya tentang teks eksplanasi. Tentunya setiap bahasa yang digunakan dalam teks eksplanasi menggunakan kosakata yang baku serta kalimat yang efektif.

Sekarang, yuk, kita membaca teks eksplanasi berikut ini!

MAKANAN UNTUK MENINGKATKAN DAYA TAHAN TUBUH

Sistem daya tahan tubuh bisa dipahami secara sederhana sebagai sistem kerja tubuh untuk melawan penyakit. Sistem ini akan bekerja melindungi tubuh dari serangan organisme ataukuman yang dapat menyebabkan penyakit. Maka dari itu, sistem daya tahan tubuh harus tetap dijagaagar kita bisa terhindari dari kemungkinan tertular atau terjangkit penyakit.

Banyak orang selama ini langsung mencari sumber vitamin C ketika terserang flu. Hal itu dikarenakan, vitamin C memang dapat membantu membangun sistem kekebalan tubuh. Vitamin C diduga dapat meningkatkan produksi sel darah putih, yang merupakan kunci untuk melawaninfeksi. Sementara, hampir semua buah jeruk kaya akan vitamin C. Karena tubuh tidak dapat memproduksi atau menyimpan vitamin C, Anda memerlukan asupan vitamin C dari makanan setiap hari untuk kesehatan yang berkelanjutan.

Paprika termasuk bahan makanan yang juga kaya akan kandungan vitamin C. Jikadibandingkan dengan berat bahan yang sama, paprika merah bahkan mengandung hampir 3 kali lebih banyak vitamin C dari jeruk florida. Paprika juga merupakan makanan sumber beta karoten. Selain dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, vitamin C berguna juga untuk menjaga kulit agar tetap sehat. Sementara, beta karoten paprika yang diubah tubuh menjadi vitamin A setelah dikonsumsi, bisa membantu menjaga kesehatan mata.

Brokoli adalah sayuran yang mengandung banyak vitamin dan mineral. Beberapa di antaranya, yakni: Vitamin A Vitamin C Vitamin E. Brokoli juga mengandung serat dan banyak zat antioksidan lainnya sehingga sangat berguna untuk menunjang sistem kekebalan tubuh. Kunci untuk mempertahankan kandungan nutrisi brokoli ini, yaitu dengan mengolah atau memasaknya sesederhana mungkin, seperti hanya mengukusnya. Brokoli bahkan lebih baik lagi dikonsumsi secara langsung setelah melewati proses pembersihan.

Bawang putih bisa ditemukan di hampir setiap masakan di dunia. Bahan makananini ternyata tak hanya dapat meningkatkan cita rasa makanan, tapi juga bermanfaat bagi kesehatan. Peradaban awal mengakui nilainya dalam memerangi infeksi. Bawang putih juga dapat memperlambatpengerasan pembuluh darah, dan ada bukti lemah bahwa itu membantu menurunkan tekanan darah. Sifat meningkatkan kekebalan bawang putih tampaknya berasal dari konsentrasi tinggi senyawa yang mengandung belerang, seperti allicin.

Bayam termasuk jenis sayuran yang kaya akan vitamin C. Bayam juga mengandungbanyak antioksidan dan beta karoten, yang keduanya dapat meningkatkan kemampuan tubuh dalam melawan infeksi lewat penguatan sistem kekebalan tubuh. Mirip dengan brokoli, konsumsi bayam paling sehat adalah dengan cara dimasak sesederhana mungkin sehingga bisa mempertahankan kandungan nutrisinya.

Tak hanya nikmat, konsumsi sup ayam juga berguna untuk untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Kandungan air dalam sajian makanan ini dapat membantu tubuh tetap terhidrasi. Sementara ayam atau kalkun, kaya akan vitamin B-6. Sekitar 3 ons daging ayam mengandung hampir sepertiga jumlah harian yang direkomendasikan untuk asupan vitamin B-6 orang dewasa. Vitamin B-6 adalah pemain penting dalam banyak reaksi kimia yang terjadi dalam tubuh. Ini juga penting untuk pembentukan sel darah merah yang baru dan sehat. Selain itu, bila memasak sop ayam bersama kaldu tulang ayam juga bermanfaat. Kaldu tersebut mengandung gelatin, kondroitin, dan nutrisi lain yang bermanfaat untukpenyembuhan usus dan kekebalan tubuh.

Bagaimana dengan teksnya? Mudah dipahami bukan.

Tugas Ananda hari ini adalah:

1.Tentukan ide pokok dari setiap paragraf!

2.Buatlah ringkasan dari teks eksplanasi tersebut!

Kalian boleh berdiskusi dengan Ayah/Bunda atau orang yang ada di rumah kalian untuk menentukan ide pokok dan membuat ringkasannya.

Setelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih telah mengumpulkan tugas pertamanya.

Pada pertemuan sebelumnya kita sudah membahas berbagai bentuk keragaman, seperti Keragaman makanan khas daerah, keragaman buah, dan keragaman batik di Indonesia.Tentunya di dalam keluarga dalam hal keragaman makanan pasti memiliki kesukaan yang berbeda beda dalam setiap anggota keluarga atau mungkin ada yang sama sama menyukai makanan yang sama antar anggota keluarga.

Tentunya makanan kesukaan yang kita konsumsi harus makanan sehat ya, agar tubuh kita dan keluarga terhindar dari penyakit gangguan organ pencernaan. Karena kalau kita salah dalam mengonsumsi makanan tentunya gangguan pencernaan cepat menyerang kesehatan tubuh kita. Seperti contohnya pada teks bacaan di kegiatan satu ada beberapa contoh jenis makanan untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Tugas Ananda hari ini adalah:

Diskusikan dengan Ayah, Bunda atau orang yang ada di rumah kalian mengenai makanan sehat yang disukai.

b. Tuliskan pendapat kalian dengan adanya keberagaman kesukaan makanan dalam keluarga tersebut!

Setelah selesai kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto dan mengunggah pada WAG kelas. Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada Ayah, Bunda atau orang yang sudah membantu kalian belajar hari ini.

Terima kasih sampai bertemu besok!

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

---------------------------------------------------------------------------------

 

 

 

 

SENIN,  12 OKTOBER  2020

Tema: 3. Makanan Sehat

Subtema: 3. Pentingnya Menjaga Asupan Makanan Sehat

Pembelajaran: 5

Tujuan Pembelajaran

Melalui diagram, siswa dapat menjabarkan tentang organ pencernaan hewan burung; melalui video peserta didik dapat mengidentifikasi karya seni rupa batik daerah.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya, dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Bagaimana kabarnya Ayah, Bunda, dan Ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat.

Kalian tahu tidak selain manusia, hewan juga membutuhkan makanan untuk bertahan hidup. Semua makanan melewati sistem pencernaan agar bisa dimanfaatkan oleh tubuh. Sistem pencernaan merupakan sistem penguraian makanan yang terjadi di dalam tubuh. Sistem pencernaan dapat berlangsung karena adanya organ pencernaan dalam tubuh.

Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah membahas tentang organ pencernaan sapi. Kali ini kita akan membahas tentang organ pencernaan burung.

Burung termasuk dalam kelompok aves. Aves adalah kelompok hewan yang memiliki bulu dan sayap pada tubuh. Untuk lebih jelasnya kita simak video berikut.

 

Bagaimana videonya? Sudah cukup jelas bukan. Tugas ananda hari ini adalah gambarkan diagram pencernaan pada burung seperti yang terdapat pada video, lalu sertakan penjelasannya ya dari masing-masing organ pencernaan tersebut. Kirim hasil kerja kalian berupa foto diagram pencernaan hewan burung dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan tugas pertamanya.

Setelah kalian melakukan survei tentang gangguan pencernaan di rumah, tentunya kalian jadi tahu ya bahwa penting bagi seluruh anggota keluarga di rumah untuk selalu menjaga organ pencernaan dengan asupan gizi yang cukup agar terhindar dari gangguan organ pencernaan.

Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah mengenal berbagai keanekaragaman makanan khas daerah, keragaman buah karena itu merupakan salah satu contoh kebudayaan Bangsa Indonesia. Selain itu Indonesia juga kaya akan budayanya salah satunya adalah batik. Untuk lebih jelasnya mengenai karya seni rupa batik, yuk kita lihat video pada tautan berikut!

 

Bagaimana videonya? cukup jelas bukan? Sekarang coba kalian kerjakan latihan berikut ini berdasarkan yang ada pada video.

 

Kalian pahami benar isi dari video tersebut lalu kerjakan soal latihan nya pada buku kerja kalian.

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

------------------------------------------------------------------------------------------------------

 

 

 

Kelas: V

Tema: 3. Makanan Sehat

Subtema: 3. Pentingnya Menjaga Asupan Makanan Sehat

Pembelajaran: 4

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menggambar motif batik nusantara dan menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan pembagian pecahan.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya, dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Apa kabar Ayah, Bunda, dan Ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat. Kita ketahui bersama bahwa penting bagi kita untuk menjaga asupan gizi yang diperlukan bagi tubuh. Salah satu caranya dengan mengonsumsi buah.

Pada pertemuan lalu kita sudah membahas tentang kandungan gizi buah & manfaatnya bagi organ pencernaan kita. Buah-buah tersebut adalah contoh kekayaan bangsa Indonesia. Mari kita konsumsi buah lokal! Selain keanekaragaman buah, Indonesia juga kaya akan budaya, salah satunya adalah batik. Motif batik di Indonesia sangat beragam, tiap daerah dari Sabang sampai Merauke memiliki motif yang berbeda-beda.

Untuk mengenal motif batik tersebut, Yuk, kita simak video berikut ini!

 

Bagaimana videonya? Ternyata Indonesia punya banyak motif batik ya.

Tugas Ananda adalah menggambar motif batik Nusantara, berikan warna yang menarik agar terlihat indah. Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih, Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya.

Pertemuan lalu kita sudah membahas bagaimana menyelesaikan masalah penghitungan yang berhubungan dengan perkalian persen. Pada kesempatan ini kita akan membahas cara menyelesaikan masalah penghitungan yang berhubungan dengan pembagian pecahan. Agar lebih jelas, mari kita simak video berikut ini!

 

Mudah bukan cara menghitungnya? Tugas Ananda adalah menjawab soal berikut:

1.Rian membantu Ibu mengisi bak mandi. Voleme bak mandi 38,5 liter. Rian menggunakan ember untuk mengisinya. Volume ember 5,5 liter, maka berapa ember yang harus diisikan oleh Rian?

2.Toko Barokah akan membantu tetangga untuk meringankan beban hidup dengan cara membagikan beras. Beras yang disediakan ada 90 kg. Masing-masing tetangga akan diberikan 2,5 kg beras. Berapa banyak tetangga yang dapat menerima beras tersebut?

Kerjakan soal dengan teliti, Setelah selesai kirim tugas kalian ke WA bapak/ibu guru ya!

Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa pekan depan!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 3. Makanan Sehat

Subtema: 3. Pentingnya Menjaga Asupan Makanan Sehat

Pembelajaran: 3

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menentukan pihak-pihak yang berinteraksi di bidang ekonomi dan menyelesaikan masalah penghitungan soal cerita yang berkaitan dengan persen.

Apa kabar Ayah, Bunda, dan Ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat. Kita ketahui bersama bahwa penting bagi kita untuk menjaga asupan gizi yang diperlukan bagi tubuh. Asupan gizi tersebut terdiri dari karbohidrat, vitamin, protein, mineral dan lain-lain.

Saat ini kita masih dalam masa pandemi, sehingga untuk memenuhi kebuhan gizi pun mengalami kendala karena kita tidak boleh terlalu sering ke luar rumah untuk dapat berinteraksi dengan para penjual. Akan tetapi sekarang sudah banyak para penjual yang memberi pelayanan secara online, kita dapat memanfaatkan pelayanan tersebut.

Terjadinya transaksi secara online mengakibatkan timbul interaksi manusia meskipun tidak secara langsung (tatap muka). Sebagai contoh, kita memesan buah secara online, maka secara tidak langsung kita berinteraksi dengan penjual buah. Kita membayar pesanan buah dengan cara transfer rekening, hal ini juga menimbulkan interaksi antara pembeli dengan pihak bank (interaksi tidak langsung). Sampai buah diterima oleh pembeli, memungkinkan banyak interaksi dengan manusia lain baik langsung atau tidak langsung.

Tugas Ananda adalah menjelaskan interaksi yang mungkin terjadi ketika keluarga memesan makanan untuk memenuhi kebutuhan gizi. Agar lebih mudah masukkan dalam tabel berikut!

Kalian dapat berdiskusi dengan Ayah/Bunda untuk menjawabnya. Tulis pada buku tugas kalian. Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar dan mengirimkannya ke WA Bapak/Ibu guru ya!

Terima kasih, Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya.

Pada masa pandemi sekarang, banyak bermunculan penjual online, banyak pula yang menawarkan potongan harga yang tinggi hingga mencapai 80%.

Sebagai calon pembeli, kalian harus tahu berapa rupiahkan potongan harga yang dimaksud, oleh karena itu kalian harus mengusai perkalian bentuk persen.

Agar lebih paham, Yuk, kita simak penjelasan berikut ini!

 

Mudah bukan menghitung persen? Mulai sekarang kalian bisa menghitung potongan harga sendiri sebelum menentukan untuk melakukan transaksi pembelian.

Tugas kalian adalah menjawab soal berikut:

Setelah selesai kirim tugas kalian ke WA bapak/ibu guru ya!. Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 3. Makanan Sehat

Subtema: 3. Pentingnya Menjaga Asupan Makanan Sehat

Pembelajaran: 2

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik membuat ringkasan teks eksplanasi dan menjelaskan manfaat buah bagi organ pencernaan manusia.

Apa kabar Ayah, Bunda, dan Ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat. Pertemuan lalu kita sudah mempelajari tentang manfaat minum air putih bagi kesehatan. Selain air putih, tubuh kita juga membutuhkan asupan vitamin yang cukup untuk menjaga kesehatan. Sebagian besar vitamin kita dapatkan dengan cara mengkonsumsi buah.

Apakah Ananda tau, manfaat apa saja yang akan didapat jika kita rutin mengkonsumsi buah? Untuk menambah wawasan tentang manfaat mengkonsumsi buah, yuk, kita baca teks eksplanasi berikut ini!

Manfaat Makan Buah bagi Kesehatan

Manfaat makan buah sangat beragam sekali untuk kesehatan tubuh. Manfaat yang didapat bukan hanya melindungi dari dari penyakit, namun juga bisa merawat tubuh. Sebagaimana diketahui, hampir semua buah memiliki kandungan nutrisi yang sangat diperlukan oleh tubuh manusia. Nutrisi tersebut sangat bermanfaat untuk kesehatan. Meski sangat banyak kandungannya, namun secara umum buah-buahan memiliki kandungan beragam vitamin, mineral, serta lainnya.

Kadar lemak serta gula yang rendah pada buah-buahan, menjadi sumber nutrisi yang baik untuk pencernaan di dalam tubuh. Bahkan, seseorang yang tengah melakukan diet biasanya direkomendasikan untuk rutin memakan buah. 

Sistem pencernaan yang ada di dalam tubuh sangat penting sekali untuk menopang aktifitas sehari-hari. Jika pencernaan baik, maka nutrisi yang diserap akan berdampak baik pada tubuh. Untuk menjaga agar sistem pencernaan tetap sehat, dianjurkan untuk memakan buah-buahan serta sayuran yang memiliki serat yang tinggi. Meski begitu, manfaat makan buah akan dirasakan bila sesuai dengankebutuhan, bukan secara berlebihan.

Kandungan di dalam buah-buahan sangat penting untuk menambah asupan nutrisi di dalam tubuh. Dengan berbagai vitamin, serat, mineral dan kandungan lainnya berperan penting untuk kesehatan tubuh.

Jika Anda tengah melakukan diet, Anda tentunya akan disarankan untuk mengkonsumsi buah-buahan secara teratur. Hal ini tentunya sangat sesuai dengan kandungan di dalambuah, yakni kadar gula dan lemak yang rendah. Kebiasaan memakan makanan yang mengandung banyak lemak menyebabkan obesitas, sehingga tubuh pun akan mengalami berbagai masalah, mulai dari penampilan hingga gangguan kesehatan.

Dengan begitu, manfaat makan buah sangat berarti sekali bagi Anda yang ingin memulai hidup sehat dan menjaga tubuh agar tetap prima. Untuk mendapatkan manfaat dari mengkonsumsi buah-buahan, WHO merekomendasikan agar porsinya tidak berlebihan. Idealnya, sebanyak 400 gram untuk buah dan sayur-sayuran. Dengan takaran sebagaimana anjuran WHO, maka anda bisa mendapatkan manfaat makan buah. Bahkan bisa menurunkan risiko terkena berbagai penyakit, seperti stroke, jantung, kanker serta lainnya. (sumber:https://www.harapanrakyat.com/2020/04/manfaat-makan-buah-bagi-kesehatan)

Bagaimana hasil membacanya Ananda? Ternyata dengan makan buah, tubuh akan terlindungi dari penyakit dan akan terawat. Apakah Ananda sudah makan buah tiap hari? Jika belum, minta Ayah/Bunda untuk mengingatkan makan buah setiap hari.

Tugas kalian hari ini adalah: 

1. Tentukan ide pokok dari setiap paragraf!

2. Buat ringkasan dari teks eksplanasi sesuai ide pokok! 

Kalian dapat berdiskusi dengan Ayah/Bunda untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut. Tulis hasil kegiatan kalian pada buku tugas kalian ya!

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih, Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya. 

Ananda, ternyata kandungan gizi pada buah berbeda-beda tergantung jenisnya. Meskipun demikian, semua kandungan gizi tersebut sangat bermanfaat bagi organ pencernaan kita. Sebagai contoh, buah pisang. Pisang dapat mencegah sakit maag dan luka akibat gangguan pencernaan karena teksturnya yang lembut. Pisang dapat menetralisir iritasi pada bagian dalam perut.

Daging buah pisang yang lembut melapisi dinding-dinding lambung dan usus sehingga dapat menjadi lapisan anti radang. Pisang yang dicampur susu dan air dapat digunakan sebagai obat penyakit usus. Juga dapat direkomendasikan untuk pasien sakit perut dan untuk menetralkan keasaman lambung.

Tugas Ananda kali ini adalah menjelaskan manfaat buah bagi organ pencernaan dalam bentuk video/voice note (minimal 2 jenis buah). Minta bantuan ayah dan Bunda jika mengalami kesulitan.

Setelah selesai kirim tugas kalian ke WA bapak/ibu guru ya. Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 3. Makanan Sehat

Subtema: 3. Pentingnya Menjaga Asupan Makanan Sehat

Pembelajaran: 1

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik membuat ringkasan teks eksplanasi dan membuat karya sederhana tentang fungsi organ pencernaan manusia.

Apa kabar Ayah, Bunda, dan Ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat.

Kalian tahu tidak? Bahwa organ pencernaan dalam tubuh harus kita rawat dengan baik, agar tubuh kita tetap sehat. Cara merawat nya cukup sederhana yaitu dengan selalu mengonsumsi makanan sehat, karena makanan sehat penting untuk tubuh agar tubuh tidak kekurangan vitamin dan mendapatkan asupan gizi yang baik.

Selain mengkonsumsi makanan sehat, kita juga perlu minum air putih dalam jumlah yang cukup setiap harinya, karena dengan minum air putih dalam jumlah yang cukup akan memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh kita.

Untuk menambah wawasan tentang manfaat minum air putih, yuk, kita baca teks eksplanasi yang ada pada lampiran!

Manfaat Minum Air Putih yang Cukup Bagi Kesehatan Tubuh

Bukan rahasia lagi kalau air putih memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Anda pasti tidak asing lagi dengan anjuran untuk mengonsumsi air putih dengan jumlah yang cukup, yakni sebanyak delapan gelas per hari.

Dengan minum air putih yang cukup, dapat memberikan banyak manfaat bagi Kesehatan tubuh kita. Dengan asupan air putih yang cukup dapat membantu lancarnya saluran pencernaan dalam bekerja, sehingga kesehatan tubuh tetap terjaga. Air melarutkan mineral, vitamin, glukosa dan zat gizi lainnya agar zat gizi terseut dapat dihantarkan ke setiap sel, sehingga sel dapat berfungsi dengan baik.

Setiap sel dalam tubuh Anda terdiri dari air. Ketika sedang terjangkit penyakit, sel-sel yang ada dalam tubuh kita akan bekerja secara otomatis untuk melawan bakteri, kuman atau sumber penyakit lainnya.Dengan konsumsi air putih yang cukup, proses melawan penyakit ini akan berlangsung dengan lebih lancar karena sel-sel dalam tubuh telah mendapatkan asupan air yang lebih banyak sehingga lebih mudah untuk melawan sumber penyakit tersebut.Sebaliknya, jika tubuh memiliki asupan air yang rendah, bisa-bisa yang terjadi adalah proses penyembuhan akan berlangsung lebih lama. Karena beberapa penyakit menyebabkan jumlah cairan di dalam tubuh kian berkurang. Halini bisa membuat kondisi tubuh menjadi tambah buruk dan proses penyembuhan jadi terhambat.

Kalau sebelumnya telah disebutkan bahwa konsumsi air putih yang cukup dapatmembantu mempercepat proses penyembuhan, kali ini akan dibahas mengenai bagaimana cara mencegah terjangkitnya tubuh dari penyakit. Karena lagi-lagi, lebih baik mencegah dibandingkan dengan mengobati. Konsumsi air putih bagi tubuh dapat menyebabkan hal positif karena air dibutuhkan untuk menjaga keseimbangan cairan yang ada pada tubuh. Cairan-cairan ini dapat membantu terbentuknya sistem kekebalan tubuh yang lebih kuat sehingga dapat mencegahnya tubuh dari serangan sumber penyakit seperti bakteri, kuman dan lainnya.

Berniat untuk menurunkan berat badan tubuh? Air putih bisa jadi salah satu komponen yang dapat mempercepat terjadinya hal tersebut. Pasalnya, air putih dapat membantu pembakaran lemak dengan meningkatkan metabolisme dalam tubuh. Peningkatan metabolisme ini dikenal dengan istilah yang disebut resting energy expenditure (REE). REE sendiri merupakan proses di mana tubuh tetap membakar kalori walaupun tubuh sedang tidak beraktivitas fisik. Dengan metabolisme yang konstan, akan begitu membantu dalam penurunan berat badan. Hal ini akan jadi begitu bermanfaat bagi Anda yangtidak memiliki banyak waktu untuk berolahraga karena disibukkan dengan rutinitas.

Saat mengalami fase hamil, seorang calon ibu perlu untuk mendapatkan asupanair putih lebih banyak daripada orang lain, yakni sekitar 8-9 gelas per harinya. Air putih juga berguna untuk mencegah ibu hamil dari berbagai jenis penyakit, seperti kelelahan atau mual. Selain itu, air putih juga dapat mencegah terjadinya dehidrasi. Hal ini menjadi penting karena ketika hamil, ada resiko peningkatan menggumpalnya darah yang dapat memicu kontraksi pada rahim sehingga dapat berujung kepada persalinan yang prematur. Dengan banyak minum air putih, risiko ini dapat diminimalisir oleh para ibu hamil. (sumber:https://www.sehatmanfaat-minum-air-putih-yang-cukup-bagi-kesehatan/?gclid=Cj0KCQjw5eX7BRDQARIsAMhYLP_RmtgTru3gcAaYAdk_Ms_NCTuurq51odKn2-yMHaJwv_bbATPUWkMaAlSDEALw_wcB/)

Bagaimana hasil membacanya Ananda? Ternyata dengan minum air putih dalam jumlah yang cukup, sangat bermanfaat buat kesehatan kita ya.

Tugas kalian hari ini adalah:

1. Tentukan ide pokok dari setiap paragraf!

2. Buat ringkasan dari teks eksplanasi sesuai ide pokok!

Kalian dapat berdiskusi dengan Ayah/Bunda untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan tersebut. Tulis hasil kegiatan kalian pada buku kerja kalian.

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa fotohasil belajardan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih, Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya. Kita sudah mengetahui tentang manfaat minum air putih bagi kesehatan tubuh. Meminum air putih dalam jumlah yang cukup adalah salah satu usaha kita untuk menjaga kesehatan organ pencernaan manusia.

Organ pencernaan manusia terdiri dari: mulut, kerongkongan, lambung, usus halus, usus besar, dan anus. Setiap bagian organ memiliki fungsi yang berbeda-beda. Yuk, kita pelajari fungsi organ pencernaan manusia berikut ini!

 

Bagaimana videonya? Menarik bukan? Tugas Ananda kali ini adalah membuat diagram sistem pencernaan berikut nama dan fungsi tiap-tiap organ di dalamnya. Usahakan membuat diagram sistem pencernaan dengan rapi dan semenarik mungkin, agar mudah kita mempelajarinya di lain waktu. Minta bantuan ayah dan Bunda jika mengalami kesulitan.

Kerjakan pada buku tugasmu. Setelah selesai kirim tugas kalian dalam bentuk foto lalu kirim ke WAG Bapak/Ibu guru. Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

  Dr. Sri Handayani, MM

             Rusto Wibowo, M.Pd

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 3. Makanan Sehat

Subtema: 2. Pentingnya Makanan Sehat Bagi Tubuh

Pembelajaran: 6

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat membuat booklet tentang makanan khas, ciri khususnya dan manfaat bagi tubuh, serta menyebutkan pola lantai tari dari berbagai daerah.

Apa kabar Ayah, Bunda, dan Ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat. Saat ini kita memasuki bulan Oktober. Pada bulan ini musim penghujan mulai tiba, oleh karena itu kita harus bisa menjaga kondisi tubuh agar tidak mudah sakit, yaitu dengan cara mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi.

Berbicara tentang makanan, apakah Ananda sudah sarapan pagi ini? Jika belum, sebaiknya segera sarapan. Pada pertemuan yang lalu, kita telah membahas keberagaman makanan khas daerah. Ternyata, makanan khas daerah dipengaruhi juga oleh kondisi daerah tersebut. Contohnya makanan khas daerah Padang, Sumatera Barat, rendang.

Rendang terbuat dari daging dengan bumbu yang kaya rempah dan menggunakan santan. Rendang banyak mengandung lemak yang tujuannya yaitu membuat badan hangat karena di Padang suhunya relatif dingin.

Pastinya di daerah lain juga memiliki makanan khas yang berbeda sesuai dengan kondisi daerahnya.

Tugas Ananda adalah membuat buklet. Buklet adalah beberapa lembaran berupa kertas yang dapat digabungkan, dilipat dan dibentuk / dijilid untuk dijadikan sebuah buku. Contoh cara membuat buklet dapat dilihat pada link berikut:

 

Bagaimana, sudah paham kan, cara membuat buklet? Ayo, sekarang kalian buat buklet yang berisi informasi tentang makanan khas daerah

tertentu, misalnya:

1.Gambar makanan daerah tertentu

2.Bahan dasar makanan

3.Ciri khusus makanan tersebut

4.Manfaat makanan tersebut bagi kesehatan tubuh kita.

Contoh gambar dalam buklet:

Kalian bisa berdiskusi dengan ayah/bunda atau orang yang mendampingi kalian belajar di rumah untuk membuat isi buklet. Selamat mengerjakan. Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih, Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya. Pada kegiatan 1 kita telah membahas makanan khas daerah, selanjutnya kita akan membahas tentang tari daerah, Kita tahu setiap daerah memiliki tarian daerah yang berbeda-beda.

Demikian juga masing-masing tari daerah menggunakan pola lantai tari yang berbeda pula. Ananda masih ingat kan apa yang dimaksud pola lantai tari? Ya, betul, pola lantai tari merupakan garis-garis di lantai yang dilalui penari ketika melakukan gerak tari dari perpindahan tempat satu ke tempat yang lain.

Adapun macam pola lantai tari antara lain: garis horizontal, garis vertikal, melengkung, lingkaran dan lain-lain. Pembahasan tentang macam-macam pola lantai sudah pernah kita pelajari sebelumnya.

Tugas Ananda adalah menuliskan nama-nama tari daerah beserta pola lantai yang digunakan, kemudian masukan dalam tabel berikut ini!

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya! 

Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini!

Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

  Dr. Sri Handayani, MM

             Rusto Wibowo, M.Pd

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

T ema: 3. Makanan Sehat

Subtema: 2. Pentingnya Makanan Sehat Bagi Tubuh

Pembelajaran: 3

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik menuliskan jenis interaksi manusia di lingkungan rumah ketika membuat menu makanan sehat dan melakukan wawancara dengan anggota keluarga tentang keberagaman sosial budaya masyarakat mengenai makanan khas daerah.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Ayah/Bunda yang hebat-hebat tetap semangat mendampingi putra putrinya di rumah. Pembelajaran kita masih dilaksanakan secara daring, jadi mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk terus mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya, dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran.

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Apa kabar Ayah, Bunda dan Ananda? semoga semua dalam keadaan sehat. Apakah Ananda sudah sarapan pagi ini? Ada baiknya jika kalian sarapan terlebih dahulu sebelum memulai aktivitas. Lebih baik lagi jika kalian sarapan nya dengan menu yang sehat yah.

Pada pembelajaran yang lalu kalian sudah mempelajari tentang proses penanaman padi oleh petani sehingga menjadi beras lalu dimasak menjadi nasi. Kegiatan tersebut merupakan interaksi manusia dengan lingkungan hidup yang terbentuk secara alami.

Kalian tahu tidak, bahwa kita membutuhkan orang lain untuk memenuhi kebutuhan hidup. Seperti contohnya di rumah. Jika kita ingin makan, pasti ibu memasak terlebih dahulu makanan yang akan kita konsumsi dengan keluarga. Pastinya makanan buatan ibu di rumah lebih sehat ya, dibandingkan dengan kita membeli di luar. Selain higienis, membuat makanan sendiri dirumah juga terjamin kebersihan alat-alat yang digunakan untuk memasak.

Tugas kalian hari ini:

Membuat menu makanan sehat bersama anggota keluarga di rumah.” (bisa berupa lauk atau sayur mayur)

Tuliskan jenis interaksi yang merupakan kegiatan interaksi manusia di lingkungan rumah, ketika “menyiapkan makanan sehat bersama anggota keluarga di rumah.”

Kalian tuliskan dalam bentuk tabel berikut:

Kerjakan pada buku tugasmu dalam bentuk laporan pembuatan makanan sehat, sertakan alat dan bahan yang dibutuhkan serta cara membuatnya. Lalu setelah itu kirim foto laporan nya dan foto ketika kalian sedang makan bersama dengan anggota keluarga ke WA Bapak/Ibu Guru ya! Kirim hasil kerja kalian dalam bentuk foto atau video dan kirim ke WA Bapak/Ibu guru.

Terima kasih Ayah Bunda yang sudah mengirimkan tugas pertamanya.

Pada kegiatan satu kita sudah membuat menu makanan sehat bersama anggota keluarga, yaitu dari proses mengolah, memasak dan mengonsumsi bersama anggota keluarga.

Selanjutnya kita akan membahas tentang keragaman yang ada di masyarakat salah satunya adalah makanan khas daerah. Karena makanan khas daerah merupakan salah satu keragaman masyarakat yang paling banyak digemari. Karena setiap orang yang berkunjung ke suatu daerah yang pertama kali ingin dijumpai adalah makanan khas daerah tersebut.

Apa saja sih makanan khas daerah itu? Untuk lebih jelasnya yuk kita tonton video berikut ini!

 

Bagaimana videonya? Kalian sudah tahu kan berbagai makanan khas daerah? Tugas kalian sekarang adalah menanyakan kepada Ayah dan Bunda atau orang yang ada di rumah kalian asal daerah mereka dari mana dan apa makanan khas daerahnya.

Lalu tanyakan makanan tersebut terbuat dari apa dan bahan apa saja yang membuat makanan tersebut bisa dikategorikan makanan sehat?

Kerjakan pada buku tugasmu ya! Setelah selesai kirim tugas kalian dalam bentuk foto lalu kirim ke WA Bapak/Ibu guru

Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok.

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

  Dr. Sri Handayani, MM

  Rusto Wibowo, M.Pd


 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 3. Makanan Sehat

Subtema: 2. Pentingnya Makanan Sehat Bagi Tubuh

Pembelajaran: 2

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik menyebutkan penyakit gangguan organ pencernaan melalui permainan acak kata; Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan perkalian dan pembagian pecahan campuran dengan persen.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Ayah/Bunda yang hebat-hebat tetap semangat mendampingi putra putrinya di rumah. Pembelajaran kita masih dilaksanakan secara daring, jadi mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk terus mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya, dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran.

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Apa kabar Ayah, Bunda dan ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat. Ananda tahu tidak? Organ pencernaan dapat mengalami gangguan jika tidak dijaga organ pencernaan mengalami gangguan apabila kita salah dalam mengonsumsi makanan. Maka dari itu tubuh kita sangat penting untuk mendapatkan asupan makanan sehat. Salah satunya konsumsi makanan yang mengadung serat, karbohidrat dan vitamin. Apabila tubuh kurang mendapatkan supan makanan sehat maka akan terjadi penyakit gangguan pada pencernaan. Apa saja sih penyakit gangguan pada pencernaan? Untuk lebih jelasnya yuk kita simak video berikut ini!

 

Setelah kalian menonton videonya, Kalian dapat menyebutkan penyakit gangguan pencernaan dengan mencari kata pada kotak dibawah ini yang tersusun secara acak, Yuk kita mulai bermain!


Kerjakan pada buku tugasmu, setelah selesai kirim hasil kerja kalian dalam bentuk foto dan kirim ke WA Bapak/Ibu guru ya!

Terima kasih Ayah Bunda yang sudah mengirimkan tugas pertamanya.

Ananda masih ingatkah kalian tentang materi pembagian pecahan? Pada pertemuan sebelumnya kalian sudah mempelajari tentang pembagian pecahan biasa dengan persen.

Pada pertemuan kali ini kita akan mempelajari tentang pembagian pecahan campuran dengan persen atau sebaliknya. Dalam pembagian pecahan campuran dengan persen, ubahlah pecahan campuran dan persen menjadi pecahan biasa terlebih dahulu. Agar ananda paham mengenai pembagian pecahan silahkan tonton video berikut ini!

 

Sekarang kita berlatih yuk!

Ananda tuliskan jawaban dalam bentuk paling sederhana ya. Setelah selesai kirim tugas kalian dalam bentuk foto lalu kirim ke WA Bapak/Ibu guru.

Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

  Dr. Sri Handayani, MM

            Rusto Wibowo, M.Pd

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 3. Makanan Sehat

Subtema: 2. Pentingnya Makanan Sehat Bagi Tubuh

Pembelajaran: 1

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapat menentukan ide pokok tiap-tiap paragraf untuk membuat ringkasan teks eksplanasi; menyanyikan lagu tentang makanan sehat dengan iringan musik dari berbagai tangga nada.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Ayah/Bunda yang hebat-hebat tetap semangat mendampingi putra putrinya di rumah. Pembelajaran kita masih dilaksanakan secara daring, jadi mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk terus mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa untuk mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya, dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran.

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran, ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Apa kabar Ayah, Anak-anak? semoga semua dalam keadaan sehat. Alhamdulilah kita bertemu lagi pada pembelajaran hari ini setelah seminggu kemarin kalian melaksanakan kegiatan Penilaian Tengah Semester (PTS).

Ananda sampai sekarang ini kita masih tetap melaksanakan pembelajaran di rumah dikarenakan masih tingginya tingkat orang yang terkena virus corona/Covid-19. Maka dari itu kita selagi sehat harus tetap waspada dengan meningkatkan kekebalan tubuh kita agar tidak mudah terpapar virus dengan selalu mengonsumsi makanan sehat. Pentingnya makanan sehat bagi tubuh salah satunya adalah untuk meningkatkan daya tahan tubuh. Apa saja sih makanan sehat yang wajib kita konsumsi? Yuk kita baca teks eksplanasi berikut.

MENGENAL MAKANAN SEHAT BAGI TUBUH

Setelah membaca teks, tugas kalian adalah:

Kalian bisa berdiskusi dengan ayah/bunda atau orang yang ada di rumah kalian untuk menentukan ide pokok dan ringkasan teks eksplanasi tersebut. Kerjakan pada buku tugasmu, setelah selesai kirim hasil kerja kalian dalam bentuk foto dan kirim ke WA Bapak/Ibu guru ya!

Pada pembelajaran sebelumnya kita sudah pernah belajar tentang tangga nada mayor ataupun minor. Kita juga pernah berlatih menyanyikan lagu bertangga nada mayor atau minor dengan iringan alat musik sederhana.

Hari ini kita akan melakukan kegiatan bernyanyi, kalian tahu tidak ada beberapa tantangan yang perlu kita hadapi saat kita ingin bernyanyi salah satunya adalah dalam menghafal lirik. Untuk mengatasinya kita harus menghafalkan lirik serta nada lagunya terlebih dahulu. Serta jika tubuh kita sehat maka hati pun gembira begitupun dengan menyanyi diiringi alat musik membuat hati gembira. Kalian ingat lagu “Menanam jagung”? Sekarang kita bernyanyi yuk! Nada lagu “Menanam Jagung”. dengan teks yang berbeda. 

Perhatikan teks lagu berikut ini!

Ayo, nyanyikan dengan baik. Lebih bagus lagi jika kalian menyanyikannya kompak bersama keluarga dengan iringan musik sederhana.

Selamat bernyanyi anak-anak! Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih dan sampai jumpa besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

  Dr. Sri Handayani, MM

  Rusto Wibowo, M.Pd

 
 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 3. Makanan Sehat

Subtema: 1. Bagaimana Tubuh Mengolah Makanan?

Pembelajaran: 5

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapatmenjelaskan fungsi organ-organ pencernaan manusia dan menghitung pembagian pecahan biasa dengan persen.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita sudah kembali melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajarhari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Apa kabar Ayah, Bunda, dan Ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat. Pernahkah Ananda merasakan sakit perut? Sakit perut salah satu sebabnya adalah karena terlambat makan. Oleh karena itu, bagi yang belum sarapan segeralah sarapan. Selain terlambat makan, sakit perut juga bisa disebabkan karena makan makanan pedas atau asam.

Oleh karena itu, anak-anak perlu menjaga makanan yang dimakan. Bahan makanan yang kita makan, tidak dapat langsung diserap oleh tubuh, melainkan harus melalui proses pencernaan. Proses pencernaan, melibatkan organ-organ pencernaan. Setiap organ pencernaan memiliki fungsi tertentu.

Untuk mengetahui fungsi organ-organ pencernaan tersebut, kita simak yuk video pada tautan berikut ini!

Sumber: https://youtu.be/Xxd9gnJ3r7Q

Setelah menyimak video di atas, Ananda pasti lebih memahami tentang sistem pencernaan. Tugas kalian adalah menjelaskan fungsi organ-organ pencernaan berikut ini:


Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya!

Terima kasih, Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya.

Ananda, masih ingatkah materi tentang pembagian pecahan? Kali ini kita masih membahas tentang pembagian pecahan. Jika kemarin kita membahas pembagian pecahan dengan desimal, kali ini kita membahas pembagian pecahan dengan persen atau sebaliknya. Agar Ananda memahami cara pembagiannya, cermati video berikut ini!

Sumber: https://youtu.be/Y3iRxgYKLaI

Bagaimana videonya? Mudah dipahami kan? Jika belum mengerti, Ananda bisa menanyakan kepadaBapak/Ibu guru melalui telepon atauAyah dan Bunda.Tugas Ananda adalah menjawab soal-soal berikut ini!

Ananda tuliskan jawaban dalam bentuk paling sederhana, sertakan cara penghitungannya boleh seperti contoh pada video atau cara yang lain.

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajardan mengunggahnya di WAGkelas. Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini!

Terima kasih, anak-anak tetap semangat ya belajarnya, karena tanggal 21 -24 kita akan melaksanakan Penilaian Tengah Semester, sudah siap kan? Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

 

Sumber: 

RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta

Dr. Sri Handayani, MM

Rusto Wibowo, M.Pd

Jajaran Guru Penulis RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Kelas: V

Tema: 3. Makanan Sehat

Subtema: 1. Bagaimana Tubuh Mengolah Makanan?

Pembelajaran: 1

Tujuan Pembelajaran

Peserta didik dapa tmembuat ringkasan teks eksplanasi dan menjelaskan tentang organ pencernaan hewan ruminansia.

Selamat pagi, apa kabar Ayah/Bunda? Semoga Ayah/Bunda senantiasa dalam keadaan sehat. Pada hari ini kita sudah kembali melakukan kegiatan pembelajaran dari rumah. Mohon bimbingan Ayah/Bunda untuk mendampingi ananda dalam melakukan aktivitas pembelajaran di rumah.

Ayah/Bunda jangan lupa mengingatkan ananda untuk mematuhi protokol kesehatan dalam melakukan setiap aktivitas dan selalu menjaga kebersihan di lingkungan rumah agar terhindar dari penyebaran virus COVID-19 dan wabah demam berdarah. Terima kasih.

Anak-anak sudah siap belajar hari ini? Ayo, jangan lupa cuci tangan terlebih dahulu ya dengan sabun pada air mengalir sebelum dan sesudah memulai kegiatan! Nah, kalau sudah cuci tangan, mari kita bersiap memulai pembelajaran hari ini. Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajarhari ini!

Mintalah bantuan kepada ayah/bunda untuk mendampingi Ananda selama melakukan kegiatan pembelajaran ya! Jangan lupa ucapkan tolong bila minta bantuan, ucapkan maaf apabila melakukan kesalahan, dan ucapkan terima kasih setelah mendapatkan bantuan!

Apa kabar Ayah, Bunda, dan Ananda? Semoga semua dalam keadaan sehat. Tidak terasa kita sudah mulai belajar kembali. Minggu lalu kita telah mempelajari tentang cara-cara menjaga kesehatan organ pernapasan manusia, salah satu diantaranya adalah dengan makan makanan yang bergizi atau makanan yang sehat.

Kali ini kita akan membahas tentang makanan yang sehat. Pastinya Ananda sudah pernah mendengar istilah “Makanan 4 Sehat 5 Sempurna“. Apa saja sih makanan 4 sehat 5 sempurna itu? Ya betul, makanan 4 sehat 5 sempurna terdiri atas: nasi, sayur, lauk, buah, dan susu. Ananda pasti sudah terbiasa makan makanan 4 sehat 5 sempurna bukan? Bagi yang belum terbiasa, mulai sekarang harus sudah dibiasakan. Terutama minum susu. Mengapa kita harus minum susu? Karena banyak manfaat dalam minuman susu. Apa saja manfaatnya? Mari kita baca teks tentang manfaat minum susu!

Manfaat Minum Susu bagi Tubuh: Kaya Nutrisi Hingga Kuatkan Tulang

Susu memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Tak hanya pada anak yang sedang dalam masa pertumbuhan, susu juga baik untuk orang dewasa. Kandungan dalam susu dan produk olahannya diketahui memiliki protein, lemak, dan vitamin yang sangat dibutuhkan tubuh dalam perkembangan kehidupan seseorang. Menurut laman Healthline, jenis susu yang paling umum dikonsumsi biasanya berasal dari sapi, domba, atau kambing. Berikut ini lima manfaat kesehatan yang bisa diperoleh saat seseorang rutin minum susu.

Susu Kaya akan Nutrisi Satu cangkir susu susu murni mengandung beragam nutrisi, yakni kalori, protein, lemak, kalsium, vitamin D, kalium, fosfor, selenium, vitamin A, magnesium, dan B12. Meski begitu, kandungan nutrisi dari susu pun bervariasi, tergantung pola makan serta jenis susu sapi yang dikonsumsi. Susu sapi organik dan yang diberi makan rumput biasanya mengandung jumlah antioksidan bermanfaat yang lebih tinggi, seperti vitamin E dan beta-karoten, yang membantu mengurangi peradangan dan melawan stres oksidatif.

Sumber Protein Berkualitas Susu adalah sumber minuman yang kaya protein, secangkir susu mengandung 8 gram protein dan mengandung semua sembilan asam amino esensial. Nutrisi ini dapat membantu mengurangi kehilangan otot yang berkaitan dengan usia dan mendorong perbaikan otot setelah berolahraga. Selain itu, ada dua jenis protein dalam susu yang juga baik untuk pertumbuhan tubuh, yakni kasein dan protein whey. Kasein merupakan mayoritas protein yang ditemukan dalam susu sapi, terdiri dari 70-80 persen dari total kandungan protein, sementara whey menyumbang sekitar 20 persen.

Menguatkan Tulang Rutin minum susu telah lama dikaitkan dengan tulang yang sehat. Hal ini karena kombinasi nutrisi yang terkandung di dalamnya, termasuk kalsium, fosfor, kalium, protein dan vitamin K2. Semua nutrisi ini sangat penting untuk menjaga tulang yang kuat dan sehat. Menambahkan susu dan produk susu ke dalam makanan, bisa mencegah penyakit tulang seperti osteoporosis dan mengurangi risiko patah tulang. 4. Membantu Mencegah Kenaikan Berat Badan Susu mengandung berbagai komponen yang dapat berkontribusi pada penurunan berat badan dan mencegah penambahan berat badan. Selain itu, banyak penelitian mengaitkan diet yang kaya kalsium dengan risiko obesitas yang lebih rendah. Selain itu, kalsium diet tingkat tinggi bisa meningkatkan pemecahan lemak dan menghambat penyerapan lemak dalam tubuh.

Susu adalah bahan serbaguna yang bisa ditambahkan ke menu diet. Seperti Smoothie, oatmeal, kopi, dan sup. Dengan mencampurkan susu ke menu makanan, membuat seseorang tidak akan berkurang nutrisi dan tentu menjadi sehat.

Waktu Terbaik Minum Susu Situs NDTV menyebutkan, ada dua waktu yang disarankan untuk meminum susu, yakni pada pagi hari dan malam hari. Jika diminum pagi, maka berguna untuk membangun massa tubuh serta bisa meningkatkan memori. Sementara jika diminum pada malam hari, selain untuk kesehatan, susu juga bisa membuat tidur lebih nyenyak dan tenang.(sumber: https://tirto.id/eie1Penulis: Dewi Adhitya S. Koesno, Editor: Agung DH)

Setelah kalian membaca teks, sekarang tugas kalian adalah :

1.Tentukan Ide pokok dari setiap paragraf teks tersebut!

2.Buatlah ringkasan dari teks eksplanasi tersebut!

Masih ingat kan cara membuat ringkasan?

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar ke WA bapak/ibu guru ya! Kerjakan dengan teliti agar mendapat hasil yang memuaskan.

Terima kasih, Ayah, Bunda yang sudah mengirimkan foto tugas pertamanya.

Taukah Ananda, susu dihasilkan oleh hewan apa? Ya betul, susu dihasilkan oleh hewan sapi. Hewan sapi termasuk pada jenis hewan ruminansia. Apa itu hewan ruminansia? Bagaimana proses pencernaan pada hewan ruminansia?

Untuk mengetahui lebih banyak lagi tentang hewan ruminansia, simak video berikut ini!

Sumber: https://youtu.be/Jz2ufU3WGoo

Bagaimana videonya? Sudah menambah pengetahuan Ananda tentang hewan ruminansia kan? Sekarang tugas Ananda adalah menjawab pertanyaan berikut ini!

1.Apa yang dimaksud dengan hewan ruminansia?

2.Sebutkan contoh hewan ruminansia!

3.Jelaskan mekanisme pencernaan makanan pada hewan ruminansia!

Kirim hasil pekerjaan kalian berupa foto hasil belajar dan mengirimkannya ke WA bapak/ibu guru ya! Jangan lupa rapikan alat-alat belajar kalian sendiri dan ucapkan terimakasih kepada Ayah/Bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar.

Terima kasih, sampai jumpa besok!

 

Sumber: RPP Dinas Pendidikan DKI Jakarta.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

2 Komentar